Cinemags
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop
No Result
View All Result
Cinemags
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop
No Result
View All Result
Cinemags
No Result
View All Result

Turning Red Movie hari ini Tayang Eksklusif di Disney+ Hotstar

Hadirkan Kisah Remaja Seru dan Menyentuh

by nuty laraswaty
March 11, 2022
in Anak dan Keluarga, Animasi, Articles, Asia, Barat, Featured, Movie Articles, News, Store, Streaming, Trending, TV Shows
Reading Time: 3 mins read
A A
0
Turning Red Movie
Share on FacebookShare on Twitter

Mulai dari “Toy Story”, “Incredibles” hingga “Coco” dan “Luca”, Disney and Pixar telah menghadirkan deretan kisah ikonik favorit para penggemar dari masa ke masa. Setiap filmnya menampilkan cerita penuh makna yang dekat dengan kehidupan banyak orang dan didukung oleh visual yang menakjubkan. Di tahun ini, Disney and Pixar kembali merilis sebuah film terbaru dengan cerita dan visual yang tidak kalah unik. Berpusat pada cerita tentang hubungan ibu dan anak saat harus menghadapi perubahan besar di masa remajanya, Disney and Pixar’s “Turning Red” dirilis secara eksklusif di Disney+ Hotstar mulai 11 Maret.

Disney and Pixar’s “Turning Red” mengikuti kisah remaja berusia 13 tahun bernama Meilin Lee – atau dikenal sebagai Mei oleh teman-temannya. Mei adalah sosok remaja yang unik dan penuh percaya diri, ia menghabiskan banyak waktu bersama gengnya, punya nilai di atas rata-rata, dan dekat dengan keluarganya. Sekilas, Mei terlihat baik-baik saja, namun pada kenyataannya, kehidupan remaja tidaklah seperti itu.

Bagi banyak orang, masa remaja adalah masa-masa tak terlupakan. Penuh hal baru yang menyenangkan, namun juga datang dengan berbagai konflik dan dilema yang membawa perubahan besar. Dalam Disney and Pixar’s “Turning Red”, fase ini digambarkan dengan sebuah kondisi tak biasa, di mana Mei akan ‘berubah’ menjadi panda merah raksasa saat ia tidak bisa mengendalikan emosinya. Domee Shi sang sutradara menjelaskan, “Di suatu waktu semua terasa sempurna. Dan kemudian, seperti yang kita alami juga, tiba-tiba ada teror dimana-mana. Mei jadi lebih tinggi, lapar, dan emosional. Ia bahkan berubah menjadi seekor panda raksasa, dan satu-satunya cara untuk kembali menjadi manusia adalah dengan menarik nafas, mencoba lebih tenang dan mengontrol emosinya. Seperti ‘The Incredible Hulk’, tapi lebih imut.”

Baca Juga:  Prime Video Rilis Trailer The Bluff, Film Bajak Laut Brutal Karl Urban & Priyanka Chopra

Tidak hanya mengangkat kisah yang dekat dengan keseharian banyak orang, Disney and Pixar’s “Turning Red” juga hadir dengan berbagai kejutan. Berikut beberapa fakta menarik tentang Disney and Pixar’s  “Turning Red” yang perlu kamu ketahui:

Kisah Personal sang Sutradara

Disutradarai oleh pemenang Academy Award® Domee Shi, Disney and Pixar’s “Turning Red” merupakan sebuah kisah spesial baginya. Banyak elemen dalam film yang punya sentuhan personal, salah satunya gedung sekolah Mei yang terinspirasi dari tata letak gedung sekolah Domee. Para seniman dari film ini menemukan rancangan sekolah tersebut untuk menciptakan animasi realistis yang mirip dengan sekolah di daerah perkotaan Toronto di masa itu.

Gaya Animasi Unik Terinspirasi dari Anime

Selain kisahnya yang menarik, Disney and Pixar’s “Turning Red” juga menampilkan visual menarik yang sedikit berbeda dari film-film produksi Disney and Pixar sebelumnya. Film ini penuh warna, tekstur, dan gaya animasi yang menonjolkan ekspresi seperti kebanyakan film anime. “Saya menonton anime sejak kecil. Saya sangat suka melihat bagaimana mereka memainkan emosi dengan begitu cepat dan bebas – bagaimana mereka dapat mengubah emosi dalam waktu singkat. Gaya ini sangat tepat untuk film tentang remaja yang sedang mengalami naik turunnya emosi dengan segala perubahan suasana hatinya,” jelas Domee Shi.

Boy band pertama Disney and Pixar dan Lagu Karya Billie Eilish dan FINNEAS

Menurut Domee, kisah remaja di era 2000-an tidak akan lengkap tanpa kehadiran boy band. “Kami ingin karakter Mei terobsesi dengan sesuatu yang tidak akan diterima oleh ibunya,” jelas Domee. Dalam Disney and Pixar’s “Turning Red” para penonton akan bertemu dengan boy band pertama Disney and Pixar bernama 4*TOWN. Para tim bekerja sama dengan musisi favorit para penggemar, Billie Eilish dan FINNEAS untuk menulis lagu 4*TOWN, bahkan FINNEAS menjadi pengisi suara salah satu personil 4*TOWN.

Baca Juga:  The Conjuring Universe Resmi Berlanjut Lewat Film Prekuel Baru

Baca juga : Turning Red Review

Disney and Pixar’s “Turning Red” disutradarai oleh Domee Shi dan diproduseri oleh Lindsey Collins. Deretan aktor dan aktris yang menjadi pengisi suara dalam film ini meliputi Rosalie Chiang, Sandra Oh, Maitreyi Ramakrishnan, Ava Morse, dan Hyein Park. Disney and Pixar’s “Turning Red”  tayang secara eksklusif di Disney+ Hotstar mulai 11 Maret 2022.

Previous Post

Baim Wong Gandeng Teddy Soeriaatmadja, Reza Rahadian, dan Laura Basuki main film bareng

Next Post

F9: THE FAST SAGA & SNAKE EYES: G.I. JOE ORIGINS AKAN TAYANG MARET INI DI HBO GO

Related Posts

Ready or Not 2: Here I Come
Barat

Film Ready or Not 2: Here I Come Maju Jadwal Rilis, Siap Tayang Lebih Cepat dan Premier di SXSW

28/01/2026
Gundam
Action

Gabriel Basso Dikabarkan Akan Bergabung dengan Sydney Sweeney di Film Live-Action Gundam

28/01/2026
the beekeeper 2
Action

Sekuel Film The Beekeeper Akhirnya Dapat Tanggal Rilis Resmi

28/01/2026
Fenomena Brat Charli xcx Menggila, Film A24 The Moment Pecahkan Rekor Penjualan
Drama

Fenomena Brat Charli xcx Menggila, Film A24 The Moment Pecahkan Rekor Penjualan

28/01/2026
Next Post
F9: THE FAST SAGA & SNAKE EYES: G.I. JOE ORIGINS AKAN TAYANG MARET INI DI HBO GO

F9: THE FAST SAGA & SNAKE EYES: G.I. JOE ORIGINS AKAN TAYANG MARET INI DI HBO GO

[elfsight_youtube_gallery id="2"]

Popular 24 Hours

  • Fenomena Brat Charli xcx Menggila, Film A24 The Moment Pecahkan Rekor Penjualan

    Fenomena Brat Charli xcx Menggila, Film A24 The Moment Pecahkan Rekor Penjualan

    401 shares
    Share 160 Tweet 100
  • Film Live-Action Matchbox Pamerkan Logo Resmi, John Cena dan Jessica Biel Jadi Bintang Utama

    403 shares
    Share 161 Tweet 101
  • Gabriel Basso Dikabarkan Akan Bergabung dengan Sydney Sweeney di Film Live-Action Gundam

    401 shares
    Share 160 Tweet 100
  • Amazon MGM Studios Garap Adaptasi Saga Fantasi Naga Populer, Dragon Cursed

    403 shares
    Share 161 Tweet 101
  • Sekuel Film The Beekeeper Akhirnya Dapat Tanggal Rilis Resmi

    401 shares
    Share 160 Tweet 100
Cinemags

© 2021 - 2025 Cinemags

Information

  • About Us
  • Advertise
  • Privacy Policy
  • Contact Us

Follow Us

No Result
View All Result
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop

© 2021 - 2025 Cinemags