Cinemags
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop
No Result
View All Result
Cinemags
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop
No Result
View All Result
Cinemags
No Result
View All Result

Ada fakta di balik film Spies in Disguise

by nuty laraswaty
January 6, 2020
in Articles, Barat, Movie Articles, Movies, News, Uncategorized, User News
Reading Time: 3 mins read
A A
0
Spies in Disguise
Share on FacebookShare on Twitter

Berikut beberapa fakta terkait film Spies in Disguise, simak yuk :

1.Film Spies in Disguise, memberikan cerita yang kuat dan menarik di balik kisah seorang mata-mata

Sang pembuat film, Nick Bruno dan Troy Quane membuat film bukanlah seolah-olah hanya menceritakan tentang kisah seorang mata-mata. Dengan menampilkan dua karakter utama yang memiliki karakter yang sangat beda dan bertolak belakang, mereka harus meredam ego masing-masing dan bekerjasama untuk berhasil mencapai misi mereka. Dengan hal tersebut, “Spies in Disguise” menyampaikan pesan moral yang sangat kuat terhadap para penonton.

 

Spies in Disguise

2. Film animasi dengan banyak tampilan visual yang unik .

Film Spies in Disguise merupakan film animasi yang memiliki gaya, desain dan palet warna yang unik, hal ini membuat film animasi karya Blue Sky Studios terlihat lebih menonjol dari film animasi lainnya.

Desainer produksi Spies in Disguise, Michael Knapp menciptakan semua lokasi eksotis yang mencakup dunia dari Washington, D.C ke Jepang, Riviera Maya hingga ke Laut Utara mampu membangkitkan dunia yang sangat kontemporer. Komposisi warna dari pencahayaan film yang sangat detail, hal ini dapat terlihat dari makna warna busana yang digunakan oleh setiap karakter dalam film.

spies in disguise

 

3. Elemen Musik dalam film Spies in Disguise

Musik merupakan salah satu elemen utama dalam film mata-mata dalam membangun nuansa yang menakjubkan seperti aksi dan ketegangan. Untuk mencapai nilai score yang tinggi dalam film “Spies in Disguise”, para pembuat film menyadari bahwa Mark Ronson merupakan komposer yang sangat jenius dalam mengambil suara klasik dan membuat mereka merasa sangat kontemporer.

Disutradarai oleh Troy Quane dan Nick Bruno dari arahan skenario oleh Brad Copeland dan Lloyd Taylor, berdasarkan film animasi Pigeon: Impossible (2009) karya Lucas Martell. “Spies in Disguise” menampilkan pengisi suara dari aktor pemenang GRAMMY Award, Will Smith dan Tom Holland, juga turut dibintangi aktor papan atas Hollywood Rashida Jones, Ben Mendelsohn, Rachel Brosnahan, Karen Gillan, DJ Khaled, dan Masi Oka.

Baca Juga:  Dari Wicked ke Hot Wheels: Jon M. Chu Siap Hidupkan Mainan Legendaris ke Layar Lebar

spies in disguise

 

4.Mobil Audi rancangan khusus kendaraan Lance Sterling

Untuk “Spies in Disguise,” Blue Sky Studios berkolaborasi dengan Audi untuk menciptakan kendaraan canggih terbaik untuk agen super Lance Sterling. Model virtual futuristik yang dirancang khusus untuk film ini adalah Audi RSQ e-tron. RSQ adalah mobil sport dua kursi yang sepenuhnya listrik, yang menampilkan banyak teknologi yang sudah ada dalam seri model Audi ini, dimana unsur “konsistensi listrik” yang ada di dalamnya dirancang khusus untuk digunakan oleh agen masa depan, seperti Lance Sterling.

Spies in Disguise

 

5. Seorang mata-mata yang berubah menjadi seekor burung merpati

Film animasi “Spies in Disguise” menampilkan sesuatu yang berbeda dan unik dari film animasi. Bagaimana tidak, film ini menceritakan tentang kisah aksi seorang mata-mata internasional dalam menyelamatkan dunia, dikemas dalam bentuk yang sangat unik dan menarik dengan cara merubah seorang mata-mata menjadi seekor burung merpati.

Hal ini merupakan hal yang menggelikan, tetapi sang produser secara sengaja memunculkan ide yang tidak biasa ini sebagai pengenalan kepada penonton dan anak-anak tentang dunia mata-mata.

fakta 4 spies in disguise

 

(cinemags/NutyLaraswaty)

Tags: Ben MendelsohnBrad CopelandDJ KhaledKaren GillanLloyd TaylorLucas MartellMasi OkaNick BrunoRachel BrosnahanRashida JonesSpies In DisguiseTom HollandTroy QuaneWill Smith
Previous Post

Knives Out 2 Dirumorkan Sedang Dipersiapkan Bersama Oleh Rian Johnson dan Daniel Craig

Next Post

Inilah Daftar Lengkap Pemenang Golden Globe 2020

Related Posts

Greta Lee
Barat

Greta Lee Siap Debut Sebagai Sutradara Lewat Film Horor Psikologis Bertema Pembunuh Berantai

11/07/2025
Night at the Museum
Anak dan keluarga

“Night at the Museum” Siap Bangkit Lagi dengan Cerita Baru dan Karakter Baru!

11/07/2025
Sejarah Pendek Jagat Sinema Komik The Old Guard
Action

Charlize Theron Soroti Diskriminasi Gender di Film Aksi Hollywood

11/07/2025
Red Sonja
Action

Film Aksi Fantasi yang Telah Lama Ditunggu-tunggu, ‘Red Sonja’ Akhirnya Meluncurkan Trailer Perdana

11/07/2025
Next Post
Inilah Daftar Lengkap Pemenang Golden Globe 2020

Inilah Daftar Lengkap Pemenang Golden Globe 2020

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Unfortunately, an error occurred:
Cinemags
Cinemags
• 1.7K Subscribers • 391 Videos • 531K Views
Official Account of Cinemags "More than Movie Magazine"
  • Uploads
1 

Popular 24 Hours

  • Traveloka CGV

    Sebelum Nonton, Kenali Dulu Ragam Kelas di Bioskop CGV

    30417 shares
    Share 12166 Tweet 7604
  • 10 Film dengan Konten Dewasa yang Bisa Kamu Tonton di Netflix (US)

    21602 shares
    Share 8641 Tweet 5401
  • 7 Karakter Bikin Emosi di Drama Korea Hits. Bukan Cuma Pelakor!

    456 shares
    Share 182 Tweet 114
  • Greta Lee Siap Debut Sebagai Sutradara Lewat Film Horor Psikologis Bertema Pembunuh Berantai

    404 shares
    Share 162 Tweet 101
  • “Night at the Museum” Siap Bangkit Lagi dengan Cerita Baru dan Karakter Baru!

    404 shares
    Share 162 Tweet 101
Cinemags

© 2021 - 2025 Cinemags

Information

  • About Us
  • Advertise
  • Privacy Policy
  • Contact Us

Follow Us

No Result
View All Result
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop

© 2021 - 2025 Cinemags