Cinemags
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop
No Result
View All Result
Cinemags
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop
No Result
View All Result
Cinemags
No Result
View All Result

Trailer dan Poster The Silent Sea Menjanjikan Serial Sci-Fi Korea yang Seru dan Mendebarkan

by Kent
December 1, 2021
in Drama, Fiksi Ilmiah dan Fantasi, Korea, News, Streaming, TV Shows
Reading Time: 2 mins read
A A
0
Share on FacebookShare on Twitter

Netflix telah mengungkapkan trailer dan poster perdana untuk serial thriller sci-fi Korea Selatan yang berjudul The Silent Sea. Serial ini akan menampilkan pemeran ansambel yang dipimpin oleh bintang Train to Busan, Gong Yoo dan alumni Sense8, Bae Doona. Drama misteri berjumlah 8 episode akan tersedia untuk streaming pada 24 Desember ini.

Trailer ini memberi kita gambaran sekilas tentang serial thriller yang mengambil setting di kedalaman ruang angkasa dan berpusat pada sekelompok astronot yang berusaha mengambil sampel dari pangkalan bulan yang telah ditinggalkan.

Serial ini didasarkan pada film pendek The Sea of Tranquility, yang juga ditulis dan disutradarai oleh sutradara The Silent Sea, Choi Hang-Yong. Serial ini akan memperluas premis film pendek tersebut, berpusat pada masa depan distopik di mana perjalanan ruang angkasa menjadi penting karena perubahan iklim.

the silent sea

Proyek ini dibintangi oleh Gong Yoo, yang sebelumnya pernah membintangi Train to Busan dan serial popular Netflix, Squid Game yang sukses besar. Yoo berperan sebagai pemimpin tim untuk misi ke bulan. Bae Doona, yang sebelumnya membintangi serial Netflix, Sense8 juga membintangi serial tersebut dengan berperan sebagai ahli astrobiologi bernama Song Ji-an yang bergabung dengan tim, tersebut dan bertekad untuk mengungkap kebenaran di balik kecelakaan di stasiun penelitian Pangkalan Balhae yang sekarang telah ditinggalkan. Juga bergabung dengan para pemeran tersebut adalah Lee Joon dari The Vampire Detective dan Heo Sung-tae. Tidak banyak yang diketahui tentang dinamika karakter atau masalah persis yang akan mereka hadapi, tetapi Anda dapat melihat sekilas penampilan masing-masing pemeran inti dalam poster karakter di bawah ini:

Jung-Woo sung akan menjadi produser eksekutif serial ini. Netflix sebelumnya telah mengumumkan serial ini pada bulan Desember 2019. The Silent Sea diharapkan dapat mengikuti kesuksesan luar biasa dari serial Squid Game yang ditayangkan perdana di platform streaming tersebut awal tahun ini. Keberhasilan Squid Game yang memecahkan rekor telah menunjukkan bahwa serial non-Inggris dapat menemukan pemirsa dalam skala besar, dan The Silent Sea, yang juga merupakan proyek bahasa Korea, pasti akan terbukti kompetitif di jajaran streaming untuk mengisi liburan.

Baca Juga:  Teaser Baru Scream 7 Beri Petunjuk Identitas Ghostface Baru
Tags: Bae DoonaBerita FilmChoi Hang-YongDrakorGong YooNetflixThe Silent SeaTrailer
Previous Post

Spider-Man Memasuki Multiverse di Poster IMAX dari No Way Home

Next Post

Review Film Ghostbusters: Afterlife

Related Posts

Menghadapi Kekuatan Alam: 10 Film Bencana Terbaik Sepanjang Masa
Barat

Menghadapi Kekuatan Alam: 10 Film Bencana Terbaik Sepanjang Masa

10/01/2026
Will Arnett Resmi Gantikan David Harbour di Proyek Film Behemoth! Karya Tony Gilroy
Action

Will Arnett Resmi Gantikan David Harbour di Proyek Film Behemoth! Karya Tony Gilroy

09/01/2026
Tangled
Anak dan keluarga

Disney Resmi Umumkan Pemeran Rapunzel dan Flynn Rider untuk Tangled Versi Live-Action

09/01/2026
Recovery Agent
Action

Gal Gadot Jadi Agen Pemburu Harta Karun di Film Petualangan Baru dari Paramount

09/01/2026
Next Post
Ghostbusters: Afterlife

Review Film Ghostbusters: Afterlife

[elfsight_youtube_gallery id="2"]

Popular 24 Hours

  • Sepuluh Serial Televisi yang Banyak Mengandung Konten Seksual

    5659 shares
    Share 2264 Tweet 1415
  • Sebelum Nonton, Kenali Dulu Ragam Kelas di Bioskop CGV

    31467 shares
    Share 12586 Tweet 7867
  • Disney Resmi Umumkan Pemeran Rapunzel dan Flynn Rider untuk Tangled Versi Live-Action

    405 shares
    Share 162 Tweet 101
  • Gal Gadot Jadi Agen Pemburu Harta Karun di Film Petualangan Baru dari Paramount

    404 shares
    Share 162 Tweet 101
  • Review Film Inheritance

    607 shares
    Share 243 Tweet 152
Cinemags

© 2021 - 2025 Cinemags

Information

  • About Us
  • Advertise
  • Privacy Policy
  • Contact Us

Follow Us

No Result
View All Result
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop

© 2021 - 2025 Cinemags