Film Paranoia telah dinominasikan Piala Citra untuk Film Cerita Panjang Terbaik, Sutradara Terbaik, Pemeran Utama Perempuan Terbaik serta Penata Suara Terbaik dari Festival Film Indonesia 2021.
Namun bagaimana komentar mereka yang terlibat langsung dalam film ini?
Berikut rangkumannya
Menurut Riri Riza , tentang penampilan para aktor film Paranoia
“Saya beruntung sekali bisa bekerja dengan mereka. Caitlin, Nico, Lukman, dan Nirina adalah aktor- aktor berbakat besar yang mencurahkan segala kemampuannya untuk tokoh yang mereka perankan. Bagi saya yang terpenting adalah bagaimana aktor dapat mencari pengalaman diri mereka dalam menafsirkan tokoh yang dimainkan. Luka masa lalu dan rasa takut yang mengikutinya bisa ditampilkan dengan baik dan tetap terlihat menarik dalam bingkai gambar.”
Kekuatan karakter yang akan diperlihatkan dalam film ini
Riri Riza pun mengomentari mengenai genre yang diusung oleh Miles Films
“Film Paranoia adalah penjelajahan genre baru bagi saya.Skenario film ini mengajak kita masuk dalam pengalaman cerita yang menegangkan.
Bekerjasama dengan penata sinematografi Teoh Gay Hian, Penata Suara dan Penata Musik Aria Prayogi, adalah proses yang memberi saya banyak pengalaman baru. Walau bekerja dalam kondisi terbatas karena pandemi, film ini tetap memberi banyak kesenangan. Bangga sekali film Paranoia menerima apresiasi dari FFI,”
Menurut Mira Lesmana mengenai nominasi FFI 2021 yang diterima
“Paranoia adalah film dengan pendekatan baru bagi Miles Films, adalah sebuah kehormatan mendapatkan nominasi Film Cerita Panjang Terbaik di FFI 2021. Terima kasih kepada para Juri Nominasi FFI 2021 atas apresiasinya,”
“Perfilman Indonesia tengah menunjukkan semangatnya untuk kembali bergairah dan membuktikan bahwa kita mampu untuk terus berkarya dan berprestasi di tengah situasi ini. Bioskop juga telah beroperasi kembali dan dengan menjalankan protokol kesehatan sebaik-baiknya, saya percaya pecinta film Indonesia akan kembali ke bioskop untuk turut membangkitkan kembali industri film kita,”
Menurut Nirina Zubir
Sama sekali tidak menyangka Miles Films membuat film bergenre thriller, karena hal ini diluar kebiasaan Riri Riza dan Mira Lesmana serta juga sepengetahuan dirinya. Ia mengakui sepanjang membaca naskah ceritanya selalu deg-deg an, kurang yakin, sehingga berulang-ulang kali menanyakan kebenaran akan proyek film ini.
Nirina Zubir sama sekali tidak merasa keberatan, dikarantina dalam suatu tempat tersendiri hingga harus berpisah dengan keluarga, selama kira-kira satu bulan demi menjalankan proses syuting film ini.
Selama proses tersebut, ia juga merasakan suasana yang menyenangkan , karena bertemu dengan orang-orang yang sama dan juga membawa kembali ingatannya akan proses produksi tahun-tahun silam, yang dahulu memang memerlukan tempat tersendiri.
Genre thriller, bertemu orang-orang yang sama namun menyenangkan, di saat pandemi pula, membuat diri Nirina Zubir antusias
Film Paranoia , bergenre drama thriller pertama dari sutradara Riri Riza dan produser Mira Lesmana ini akan hadir serentak di seluruh Indonesia pada 11 November 2021, hanya di bioskop.