Pihak Marvel dan Disney baru saja merilis dua buah klip promo terbaru dari film “tandingan” Batman v Superman, Captain America: Civil War. Dua buah video tersebut menghadirkan konflik pershabatan dari klip berjudul “still friends?” dan kumpulan para superhero yang berseteru dalam klip berjudul “assemble“. Anda dapat menyimak kedua klip tersebut dibawah ini.
https://www.youtube.com/watch?time_continue=2&v=AQ3HhM3tH6c
https://www.youtube.com/watch?time_continue=29&v=aJxdy0MdD_s
Para pemeran sekuel ke-2 dari Captain America ini adalah Chris Evans sebagai Steve Rogers/Captain America, Robert Downey Jr. sebagai Tony Stark/Iron Man, Scarlett Johansson sebagai Natasha Romanoff/Black Widow, Anthony Mackie sebagai Sam Wilson/Falcon, Paul Bettany sebagai The Vision, Jeremy Renner sebagai Clint Barton/Hawkeye, Don Cheadle sebagai Jim Rhodes/War Machine dan Elizabeth Olsen sebagai Wanda Maximoff/Scarlet Witch. Sebastian Stan juga akan kembali berperan sebagai Bucky Barnes/Winter Soldier bersama dengan Chadwick Boseman sebagai T’Challa/Black Panther, Emily VanCamp sebagai Sharon Carter/Agent 13, Daniel Brühl sebagai Baron Helmut Zemo, Frank Grillo sebagai Brock Rumlow/Crossbones, William Hurt sebagai General Thaddeus Ross dan Paul Rudd sebagai Scott Lang/Ant-Man. Dan jangan lupa debut dari Tom Holland sebagai Peter Parker/Spider-Man.
Captain America: Civil War yang akan dirilis pada tanggal 6 Mei 2016 ini disutradarai oleh Anthony Russo dan Joe Russo, duo sutradara pembesut Captain America: The Winter Soldier. Mereka akan mengarahkan film ini berdasarkan atas naskah yang ditulis oleh Christopher Markus dan Stephen McFeely penulis dari Captain America: The First Avenger.
Marvel’s “Captain America: Civil War” finds Steve Rogers leading the newly formed team of Avengers in their continued efforts to safeguard humanity. But after another incident involving the Avengers results in collateral damage, political pressure mounts to install a system of accountability, headed by a governing body to oversee and direct the team. The new status quo fractures the Avengers, resulting in two camps—one led by Steve Rogers and his desire for the Avengers to remain free to defend humanity without government interference, and the other following Tony Stark’s surprising decision to support government oversight and accountability.
Film ini mengisahkan perseteruan antara Captain America dengan Iron Man karena perbedaan prinsip dan ideologi mereka. Karena itu, kelompok Avengers yang sudah terbentuk sedemikan rupa akhirnya harus terpecah menjadi dua kubu. Di mana Captain America didukung oleh Ant-Man, Scarlett Witch, Falcon, Hawkeye dan Winter Soldier. Sedangkan Iron Man didukung oleh Black Widow, Vision, Black Panther dan War Machine.