Para pemenang kompetisi film pendek dari Kawasan Asia yang terinspirasi oleh serial HBO Asia Original Invisible Stories telah dipilih!
Akses streming tiga karya pemenang yang menceritakan kisah-kisah tersembunyi dari lingkungan tempat tinggal mereka, dapat dibuka secara gratis di HBO GO .
Dikabarkan lebih lanjut bahwa lebih dari 300 film pendek yang telah masuk, dan harus diseleksi dan dipilih oleh tim juri , antara lain sutradara Invisible Stories, Ler Jiyuan.
Para pemenangnya , dua orang berasal dari Singapura dan satu orang lagi berasal dari Malaysia, sebagai berikut :
1.Washed Off
Washed Off berkisah tentang dua pekerja asing asal Bangladesh yang di malam hari menjadi pencuci mobil di area parker. Film pendek arahan sutradara Ansen Goh (Singapura) yang berusia 27 tahun ini memperlihatkan sekelumit kehidupan mereka di Singapura dari kacamata mereka.
2. Ali
Ali berkisah mengenai dirinya yang meninggalkan Syria untuk hidup lebih baik di luar negeri, namun kemudian ia menyadari telah berbuat suatu kesalahan.
Ali ditipu kehilangan uangnya dan diperlakukan tidak sesuai harapannya, ia merindukan saat-saat berkumpul kembali dengan keluarganya.
Film ini dibuat oleh sutradara Ibtisem Ben Nassib (Malaysia), yang berusia 30 tahun
3. Hello Uncle
Hello Uncle menceritakan kisah seorang lelaki tua yang terisolasi kembali mendengar suara-suara aneh dari tetangganya di lantai atas. Kejadian ini terjadi , setelah kunjungan seorang pelajar untuk mengumpulkan koran sebagai bagian dari kegiatan kemasyarakatan.
Film ini dibuat oleh sutradara Sabrina Poon (Singapura) yang berusia 25 tahun
Selain itu WarnerMedia juga membuat kontes saat ini .– kontes Westworld yang berhadiah langganan satu tahun HBO GO.
Kontes dapat dilihat melalui website https://westworld.hboasia.com , dan kontes ini diadakan mulai tanggal 17 Februari 2020 hingga 28 Februari 2020.
Informasi lain, bisa dengan mengunjungi Facebook HBO Asia (https://www.facebook.com/