QCinema
Festival Film Internasional QCinema telah secara resmi memulai acaranya pada 8 November hingga 17 November 2024
Edisi ke-12 QCinema sebagai upaya untuk mempertahankan statusnya sebagai acara film terkemuka di Philipina
Festival ini baru-baru ini dinobatkan sebagai festival film terbaik di negara tersebut selama tujuh tahun berturut-turut oleh Society of Filipino Film Reviewers (SFFR).
Direktur Artistik Festival Ed Lejano menyampaikan
“QCinema edisi 2024 kembali menjanjikan perjalanan sinematik yang luar biasa dengan cerita menawan dan kecemerlangan artistik.
Kami telah menjelajahi festival film top dunia untuk mencari film internasional terbaik dan film-film pendek yang akan menjadi bagian #QCShorts kami tahun ini.”
Film Indonesia di QCinema
Berdasarkan pemantauan Cinemags, ada beberapa film Indonesia maupun bersinggungan dengan Indonesia yang akan ditayangkan pada acara ini.
Untuk melihat jadwal penayangannya dapat melihat disini
Adapun film-film Indonesia tersebut antara lain :
- Tale of the Land
Sutradara Loeloe Hendra Screenplay Loeloe Hendra Produser - Yulia Evina Bhara
- Amerta Kusuma
Pemeran - Shenina Cinnamon
- Arswendy Bening Swara
- Angga Yunanda
- Yusuf Mahardika
*Sebagai catatan film ini juga tayang sebelumnya di Udine Far East Film Festival
- Film Pendek Berjudul In The Name of Love I Will Punish You , karya Exsell Rabbani . Sumber dari Instagram yang ditayangkan perdana di Festival Film Fantasia;
- Tercatat pula ada penayangan Don’t Cry Butterfly karya Duong Dieu Linh (Produksi bersama Vietnam, Indonesia, Filipina, Singapura),
Udine Far East Film Festival (FEFF) 2024, Hadirkan “Indonesian Cinema Night.”