Cinemags
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop
No Result
View All Result
Cinemags
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop
No Result
View All Result
Cinemags
No Result
View All Result

Jake Gyllenhaal Bekerja Sama dengan Sam Hargrave untuk Film Superhero Prophet

by Kent
October 12, 2021
in Action, Barat, Movies, News, Superhero, Thriller
Reading Time: 2 mins read
A A
0
prophet
Share on FacebookShare on Twitter

Bintang Spider-Man: Far From Home, Jake Gyllenhaal dikabarkan akan kembali ke dunia superhero melalui proyek film Prophet yang ditangani oleh sutradara Extraction, Sam Hargrave. Proyek yang akan diproduksi oleh Studio 8 ini akan didasarkan pada komik karya dari Rob Liefeld, yang terkenal karena menciptakan Deadpool. Marc Guggenheim, yang dikenal karena karyanya di serial TV Arrowverse milik CW, akan menulis naskahnya. Gyllenhaal dipastikan akan memerankan karakter utama yang bernama John Prophet.

Karakter Prophet digambarkan mirip dengan Captain America namun mempunyai sifat yang bertolak belakang dengan-nya. Ia merupakan seorang prajurit perang dunia kedua yang memiliki DNA super dan kemudian “dibekukan” dengan sengaja untuk melaksanakan sebuah misi rahasia di masa depan. Namun ia kemudian terbangun sebelum “masa” aktifnya dan mulai mencari misi tersebut.

prophet

Sebagai informasi seri komik Prophet, mengikuti kisah John Prophet, seorang lelaki miskin yang kehilangan tempat tinggal selama era Perang Dunia II, yang secara sukarela diujicobakan dan ditransformasikan menjadi seorang prajurit super. Awalnya dirancang untuk bekerja untuk Phillip Omen, ilmuwan jahat yang menciptakannya namun kemudian Dr. Horatio Wells, mengubah programnya untuk memiliki kepercayaan yang kuat pada Tuhan dan menjadi kekuatan untuk kebaikan.

Seri komik ini dihidupkan kembali oleh Image Comics pada tahun 2012 dengan gaya dan nada yang sangat berbeda, yang diterima dengan baik oleh para kritikus. FYI, karakter Prophet pertama kali debut dalam komik Youngblood (yang juga merupakan kreasi Liefeld) pada tahun 1992 yang kemudian mempunyai seri komik sendiri setahun kemudian dan terinspirasi oleh ciptaan Liefeld lainnya, Cable, yang baru-baru ini melakukan debut layar lebar di Deadpool 2.

prophet

Jake Gyllenhaal sendiri adalah aktor yang terkenal karena dedikasinya pada berbagai peran menarik, seperti di Nightcrawler, Prisoners, dan drama tinju Southpaw yang menunjukkan seberapa jauh sang aktor bersedia untuk menghidupkan karakternya. Intensitas dan fisiknya mungkin dapat dengan baik membuat Prophet menjadi salah satu karakter film buku komik yang lebih menarik.

Baca Juga:  Jared Leto dan Jamie Lee Curtis Bergabung dengan Remake Haunted Mansion Milik Disney

Sedangkan sutradara Sam Hargrave sendiri sudah tidak asing dengan dunia film komik. Pada awalnya ia memasuki dunia film sebagai stuntman, ia kemudian terlibat dalam berbagai film Marvel Studio termasuk Captain America: The Winter Soldier dan Avengers: Endgame. Dia baru-baru ini terjun ke dunia penyutradaraan dengan Extraction, film aksi Netflix yang sangat popular dan dibintangi oleh Chris Hemsworth.

Tags: Berita FilmJake GyllenhaalProphetRob LiefeldSam Hargravesuperhero
Previous Post

Proses Syuting Reboot Hellraiser Rampung, Pemeran Pinhead Terungkap

Next Post

Review Infinite

Related Posts

deep tissue cinemags
Articles

‘Deep Tissue’ film pendek yang dibintangi oleh Mike Lewis segera tayang

09/08/2022
Pre-Register Sedang Berlangsung,  Dekaron Indonesia Siapkan Pembukaan Masa CBT
Komunitas

Pre-Register Sedang Berlangsung, Dekaron Indonesia Siapkan Pembukaan Masa CBT

09/08/2022
pengabdi Setan 2
Articles

Pengabdi Setan 2 nanggung banget , ternyata banyak alasannya

09/08/2022
Kevin Spacey
Articles

Kevin Spacey Harus Membayar $31 Juta Karena Kasus Pelanggaran Seksual

09/08/2022
Next Post
Trailer Infinite Hadirkan Adegan Memukau dan Penuh Aksi Gila

Review Infinite

Follow on Instagram

Popular 24 Hours

  • Kevin Spacey

    Kevin Spacey Harus Membayar $31 Juta Karena Kasus Pelanggaran Seksual

    417 shares
    Share 167 Tweet 104
  • George R.R. Martin Merinci Sejarah Prekuel GoT dalam Klip Promo Baru House of the Dragon

    412 shares
    Share 165 Tweet 103
  • Trailer Baru Chainsaw Man yang Cukup Brutal Telah Dirilis

    449 shares
    Share 180 Tweet 112
  • Ezra Miller Dilaporkan Hidup dalam Ketakutan Karena FBI dan KKK

    463 shares
    Share 185 Tweet 116
  • Olivia Newton-John, Bintang Grease dan Penyanyi Peraih Grammy, Meninggal pada usia 73

    408 shares
    Share 163 Tweet 102
Cinemags

© 2021 Cinemags

Information

  • About Us
  • Advertise
  • Privacy Policy
  • Contact Us

Follow Us

No Result
View All Result
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop

© 2021 Cinemags