Gran Turismo Kisah Nyata yang Menginspirasi
Disutradarai oleh Neill Blomkamp (District 9), Gran Turismo mengisahkan Jann Mardenborough (Madekwe) yang mengejar mimpinya.
Ini ia lakukan setelah merespon sebuah iklan yang memberikan kesempatan seumur hidup bagi para calon pembalap untuk mengejar kecepatan setinggi mungkin sembari berlatih untuk menjadi seorang pembalap profesional.
Tanpa pengalaman nyata di luar dunia game, Mardenborough tidak hanya menerima tantangan ini, tetapi juga menjadi salah satu nama terbesar dalam game balap – siapa bilang video game tidak dapat membuahkan hasil?
Dalam film ini, Harbour akan membimbing Mardenborough sebagai pelatihnya, Jack Salter, dan Bloom akan tampil sebagai eksekutif pemasaran, Danny Moore.
Mengisi jajaran pemain lainnya adalah Djimon Hounsou, Geri Halliwell, dan Darren Barnet.
Pengalaman Menonton Maksimal
Penonton akan dimanjakan , dengan gaya perceritaan semi dokumenter.
Namun yang menonjol dan menarik perhatian, adalah cara Neill Blomkamp membawa pengalaman , berada di arena balapan ke bioskop.
Penonton yang tadinya hadir , tanpa ekspektasi tinggi. Dibuat terkejut akan adegan demi adegan dan larut secara emosi, akan permasalahan yang dihadapi oleh Jann Mardenborough .
Pasalnya, tak banyak yang mampu membawa dunia balap, menjadi senyata ini bagi penonton.
Selama durasi film 2 jam 15 menit, tak ada yang berpikiran untuk mengalihkan pandangan dari layar lebar.
Bahkan saat adegan drama , yang dapat dikatakan menjadi tempat jeda dan bernafas bagi penontonnya.
Itu dilakukan dengan sudut pengambilan, tepat dan tidak bertele-tele.
Penonton diajak ikut merasakan, namun tidak terlalu dalam.
Justru adegan di area balap, saat kecelakaan, kilas balik ingatan Jaan Mardenborough akan masalah masa lalu, dijadikan pendorong untuk meningkatkan level permainan.
Menyaksikan film ini, serasa memainkan permainannya di Play Station , dan film ini benar-benar wajib ditonton di bioskop dengan sound system yang bagus, untuk mendapatkan suara khas permainan tersebut.
Kilas Balik Masa Promo
Game Gran Turismo pertama membutuhkan waktu lima tahun untuk diselesaikan dan dirilis pada tahun 1997 dan kemudian dikenal sebagai salah satu game simulator mengemudi terbaik sepanjang masa.
Franchise game ini sangat populer terutama karena perhatiannya terhadap detail dan representasi otentik kendaraan.
Game terbarunya, Gran Turismo 7, dirilis pada bulan Maret tahun ini di PlayStation 4 dan PlayStation 5. Game ini menerima sebagian besar ulasan positif dari para kritikus.
Dalam promo filmnya , Jaan Mardenborough pun turut serta menyampaikan perasaannya , dan bahkan menjadi stuntman di film Gran Turismo ini.
Bagi yang penasaran, dapat menonton disini
@cinemags Video Promo Terbaru Film #GranTurismo Ungkap Kisah Nyata yang Menginspirasi Cerita dan Alur Filmnya. #sonypictures #cinemagsnews #cinemags #fyp #beritafilm #teaser ♬ original sound – Cinemags