Baik itu dikarenakan filmnya ataupun berkenaan dengan karakter yang dimainkannya, deretan bintang ini mengakui bahwa peran yang membuat mereka terkenal tidak serta merta peran yang juga mereka senangi. Inilah pengakuan para bintang Hollywood yang benci peran ikonik mereka. Baca juga artikel sebelumnya mengenai hal ini, di sini.
Harrison Ford (Rick Deckard)
Sudah bukan rahasia lagi kalau Blade Runner adalah salah satu judul film yang punya kemungkinan besar disebut para penggemar film jika ditanyai lima judul film Harrison Ford paling diingat. Tapi, siapa sangka kalau Ford pernah mengungkap bahwa ia benci peran ikoniknya di sana sekaligus juga filmnya. Alasannya, selain peran yang dimainkannya tidak seperti apa yang dibayangkan, ia juga mengalami kesulitan untuk memahami materi ceritanya. Meski begitu, Ford tetap bersedia meneruskan peran itu di Blade Runner 2049.
Katherine Heigl (Alison)
Di antara karakter yang pernah dimainkan Katherine Heigl di layar lebar, karakter Alison yang dimainkannya di film arahan Judd Apatow, Knocked Up adalah yang paling terpatri di kalangan penggemar film. Namun, meski menjadi peran paling film paling besarnya, Heigl tidak menyembunyikan fakta bahwa ia benci peran itu. Pasalnya ia sadar benar perannya di sana bukan sosok wanita dalam sorotan positif dan filmnya seksis dan mendiskreditkan wanita.
Zac Efron (Troy Bolton)
Aktor yang angkat nama lewat peran Troy Bolton di High School Musical ini mengatakan bahwa ia sebenarnya benci peran ikoniknya di sana. Efron mengakui bahwa saat ia tengah merenungi perjalanan karier aktingnya dari dulu sampai sekarang, ia selalu kesal dengan karakter yang dimainkannya itu. Tak heran jika, Efron seperti terlihat berusaha menghilangkan imej peran High School Musicalnya itu di film-film yang ia bintangi.
Alec Guinness (Obi-Wan Kenobi)
Dengan kesuksesan fenomenal bahkan hingga sekarang, rasanya setiap pelakon peran mungkin ingin terlibat di franchise besar Star Wars. Tapi, hal itu tidak berlaku bagi Alec Guinness pemeran Obi-Wan Kenobi. Aktor watak veteran ini mengungkap blak-blakan bahwa karena alasan kualitas skrip dan dialognya, ia menyesal telah memainkan peran ini di dalam buku autobiografinya yang berjudul Positively Final Appearance.
Halle Berry (Catwoman)
Di antara bintang-bintang di deretan ini mungkin yang paling unik adalah aktris ini. Pasalnya, meski sudah mengantungi banyak peran sukses, perannya yang paling terkenal adalah saat ia memainkan tokoh Catwoman di film aksi solo tokoh yang diadaptasi bebas dari tokoh komik DC ini. Saking bencinya pada peran ini, pada ajang Razzy Awards 2005 saat ia dinobatkan sebagai Aktris Terburuk, Berry membelakan dirinya datang untuk menerima langsung piala penghargaan terburuk itu dan mengungkapkan olok-oloknya secara langsung atas peran ini, sambil menyandang piala Oscar Aktris Terbaik yang sebelumnya ia dapatkan di Monster’s Ball.
Jamie Dornan (Christian Grey)
Sudah bukan rahasia lagi, peran pebisnis tampan penyuka seks ekstrem Christian Grey di trilogi kontroversial Fifty Shades of Grey adalah yang membuat nama Jamie Dornan berkumandang di Hollywood. Tapi, Dornan mengungkapkan bahwa meski ia terlihat berhasil menghidupkan peran itu, proses syuting yang dilakukannya merupakan siksaan tersendiri baginya. Hal ini dikarenakan Dornan merasa sulit untuk dapat memahami psikologi karakter yang ia mainkan ini karena sangat bertentangan dengan kepribadian dirinya yang asli. Benci peran ikonik ini, Dornan bahkan mengungkapkan bahwa sang istri sampai sekarang belum melihat penampilan sang aktor di film itu, dan ia sama sekali tidak keberatan akan hal itu.