Mendadak Dangdut: Film Komedi yang Menghidupkan Kembali Dangdut Pride
Setelah hampir dua dekade, film drama komedi legendaris, Mendadak Dangdut, kini hadir dalam versi baru!
Ini First Look nya
Film ini menghadirkan first look yang mencuri perhatian dengan salah satu dialog paling ikonik,
“Loe dengerin ya, gue mendingan masuk penjara daripada harus dengerin dangdut!”
Anya Geraldine sebagai Naya
Anya Geraldine memerankan karakter utama, Naya, penyanyi pop ibu kota yang terpaksa beralih profesi menjadi penyanyi dangdut demi menyelamatkan dirinya dari tuduhan serius.

Anya Geraldine mengungkapkan bahwa film ini bukan hanya menghadirkan cerita yang mengangkat dangdut pride yang ikonik, melainkan juga membawa sebuah pengalaman menonton yang unik dan relevan dengan cerita kehidupan penonton masa kini.
Monty Tiwa sebagai Sutradara
Film ini disutradarai oleh Monty Tiwa.
mengungkapkan bahwa film ini bukan hanya menghadirkan cerita yang mengangkat dangdut pride yang ikonik. Melainkan juga membawa sebuah pengalaman menonton yang unik dan relevan dengan cerita kehidupan penonton masa kini.
Pemeran dan Kru
Film ini dibintangi oleh :
- Anya Geraldine,
- Keanu Angelo,
- Joshua Pandelaki,
- Nurra Datau,
- Wila Salim,
- Dwi Sasono,
- Fajar Nugra,
- Adi Sudirja,
- Opie Kumis,
- Sadha Triyudha,
- Calvin Jeremy,
- Putri Particia,
- Dimas Projosuandi,
- Octavianus,
- Giant Jay,
- Hendrik Betta, dan
- Dominique Sanda.
Tunggu Kehadirannya di Bioskop
Mendadak Dangdut akan segera tayang di bioskop pada 30 April 2025.
Film ini siap menghibur penonton dengan perpaduan komedi dan musik dangdut yang khas.
Catatan Redaksi
Usai menggeluti dunia akting, @anyageraldine kini coba merambah dunia musik. Hadir dengan nama panggung ‘Naya’

Anya merilis single perdana berjudul “Bittersweet” pada 23 Agustus lalu.
Anya juga mengenalkan @nayalogi sebagai wadah yang akan digunakan untuk membagikan aktivitas bermusiknya. Dalam teaser yang dibagikan, Anya juga terlihat memainkan gitar akustik di lagu terbarunya.