Parasyte: The Grey
Telah tayang episode keseluruhannya dan dapat ditonton di Netflix.
Bagi penggemar narasi yang menegangkan dan mencekam seperti “Hellbound”, yang menampilkan elemen pembangunan alur cerita yang kuat dan fiksi ilmiah yang menarik.
Pada serial ini, salah satu yang menonjol dari serial ini adalah CGI-nya, yang sangat menarik bagi penggemar horor.
Transformasi dan pergerakan parasit yang meresahkan dilakukan dengan sangat baik.
Yeon Sang-ho, sutradara di balik proyek horor terkenal seperti “Hellbound” dan “Train to Busan”, menyutradarai serial ini, sesuai selera penonton serta memastikan pengalaman menonton berkualitas tinggi.
Tiga episode awal “Parasyte: The Grey”, yang dianggap terpisah dari manga aslinya, menyajikan alur cerita horor monster standar.
Review “Parasyte: The Grey”
Sebagaimana telah dituliskan di atas, drama ini unggul dalam efek visualnya, terutama dengan tampilan tentakel monster yang realistis dan menakutkan, berkat teknik VFX yang canggih.
Selain itu, serial ini berhasil memancing pemikiran, mengeksplorasi dinamika antara individu dan organisasi. Meskipun manga aslinya menggali pertanyaan filosofis tentang keberadaan.
Bagi Cinemags, serial ini lebih pada drama yang memiliki fokus pada interaksi antara manusia dan institusi.
Ini mengacu pada pemikiran lebih lanjut danmendorong pemirsa untuk merenungkan esensi sebenarnya dari hidup berdampingan.
Serial ini ditulis dengan baik, dengan tempo yang cepat, penceritaan yang ringkas, dan banyak aksi, menjadikannya tontonan yang menyenangkan.
Secara keseluruhan dari review Parasyte: The Grey adalah serial ini menawarkan hiburan horor yang mendebarkan dengan potensi musim kedua yang menarik.
Spoiler
Pada episode terakhirnya,dimunculkan karakter ikonik Shinichi Izumi.
Shinichi Izumi, karakter utama dari Parasyte versi manga, anime, dan live-action, digambarkan sebagai seorang siswa sekolah menengah yang tubuhnya diambil alih oleh organisme parasit.
Namun, parasit tersebut gagal memakan otak Shinichi, hanya berhasil mengambil alih tangan kanannya.
Parasit bernama Migi ini memiliki hubungan simbiosis dengan Shinichi.
Shinichi Izumi diperlihatkan mengunjungi kantor tim Grey dan bertemu Choi Jun Kyung.
Ia juga menyampaikan bahwa dia membawa laporan penting tentang organisme parasit.
Adegan berakhir dengan Shinichi mengulurkan tangan kanannya untuk berjabat tangan, menunjukkan potensi untuk musim kedua, karena pemirsa diingatkan akan parasit yang berada di tangannya.
Kesimpulan
Jadi, disarankan untuk tidak melewatkan kesempatan streaming keenam episode serial ini secara legal di Netflix, tersedia sejak 5 April 2024.
Informasi Produksi
Judul: Parasyte: The Grey
Karya orisinal: “KISEIJU (Parasyte)” karangan Hitoshi Iwaaki, diterbitkan oleh KODANSHA
Disutradarai oleh: Yeon Sang-ho
Ditulis oleh: Yeon Sang-ho, Ryu Yong-jae
Dibintangi: Jeon So-nee, Koo Kyo-hwan, Lee Jung-hyun
Diproduksi oleh: Climax Studio, WOW POINT