Gossip Girl telah jauh hari diinformasikan akan tayang pada tanggal 8 Juli 2021. secara eksklusif di HBO GO.
Serial ini dibintangi antara lain oleh Jordan Alexander, Eli Brown, Thomas Doherty, Tavi Gevinson, Emily Alyn Lind, Evan Mock, Zion Moreno, Whitney Peak dan Savannah Lee Smith.
Gossip Girl diproduksi oleh Fake Empire and Alloy Entertainment bekerja sama dengan Warner Bros. Television dan CBS Studios. Serial ini ditulis, dieksekutifproduseri dan dikembangkan oleh Joshua Safran dari Random Acts. Executive producer serial ini antara lain Josh Schwartz dan Stephanie Savage dari Fake Empire, serta Leslie Morgenstein dan Gina Girolamo dari Alloy Entertainment. Lis Rowinski dari Fake Empire menjadi co-executive producer. Karena Evans menyutradarai dua episode dan original costume designer Eric Daman turut bergabung kembali dalam serial ini.
Berikut ini adalah wawancara dengan beberapa cast Gossip Girl untuk para pembaca Cinemags., antara lain
Jordan Alexander, Eli Brown, Whitney Peak, Emily Lind Alyn, Evan Mock, Thomas Doherty, Zion Moreno, Savannah Smith dan Joshua Safran (showrunner)
Berikut ini adalah rangkumannya
Jordan Alexander ( Julien Calloway ) , Eli Brown (Otto),Whitney Peak (Zoya Ott) dalam kesempatan kali ini menyampaikan bahwa chemistry yang terbangun saat syuting sangatlah luar biasa. Dimana semua saling mendukung dan ini sangat diperlukan sekali, karena saat ini banyak sekali perhatian yang diberikan pada serial ini. Kepercayaan di antara seluruh cast memang sangat diperlukan disini dan ini menyebabkan sangat mudah untuk meminta pertolongan di lokasi syuting dan tentunya tidak akan ada yan mau bekerja dalam waktu panjang dengan orang-orang yang kita tidak merasa nyaman berada di sekitarnya. Jadi kali ini mereka merasa sangat beruntung sekali, mendapatkan kepercayaan dari semmuanya dan saling bahu membahu , mendukung berjalannya syuting.
Jordan Alexander juga menambahkan bahwa masing-masing orang di lokasi set syuting memiliki karakter yang unik, dan ia menganggap hal ini amatlah menyenangkan. semua yang berada di lokasi set syuting merupakan pribadi yang menarik.
Whitney Peak menyampaikan bahwa sosial media membuat banyak orang memiliki kehidupan yang rumit, ia tidak menyukainya namun karena bagaimanapun ini terkait dengan karirnya ia pun belajar untuk menerimanya, dan setelah mempelajari cara memoderasinya, ia pun merasa dapat memperkecil dampak negatif yang ditimbulkan.
Eli Brown menyampaikan, jika ia tidak memerlukan sosial media dalam pekerjaannya, ia bisa jadi tidak akan memiliki akun sosial media.
(bersambung)