Cinemags
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop
No Result
View All Result
Cinemags
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop
No Result
View All Result
Cinemags
No Result
View All Result

6 Fakta Bintang Drakor Mouse, Park Ju Hyun & Kyung Soo Jin

by nuty laraswaty
March 18, 2021
in Articles, Drama, Drama, Featured, Korea, Korea, Movie Articles, Streaming, Thriller, Trending, Uncategorized
Reading Time: 3 mins read
A A
0
drakor mouse
Share on FacebookShare on Twitter

Drakor Mouse masih bertengger di jajaran drama Korea dengan rating tinggi minggu ini. Tayangan ini berkisah tentang seorang petugas polisi, Jung Ba Reum (Lee Seung Gi) dan detektif Go Moo Chi (Lee Hee Joon) berburu predator jahat yang digambarkan sebagai psikopat paling berbahaya.

baca juga : TvN Ungkap Jajaran Lengkap Pemeran Utama Dari Serial Drama Terbaru Mereka, Mouse

Setiap episode penuh teka-teki dan para penegak hukum dihadapkan dengan langkah-langkah penuh perhitungan. Namun kehebatan Mouse bukan hanya pada kehebatan cerita dan pesona Lee Seung Gi. Dua kepiawaian artis cantik, Park Ju Hyun dan Kyung Soo Jin memantapkan Mouse sebagai salah satu drama yang tak boleh Anda lewatkan setiap Kamis dan Jumat di Viu.

Dalam drakor Mouse, Park Joo Hyun berperan sebagai pelajar yang kuat dengan keahlian bela diri dan tinggal bersama neneknya. Sementara Kyung Soo Jin berperan sebagai jurnalis program investigasi yang memiliki insting tajam.

Untuk mengenal lebih dekat, simak enam fakta seru tentang dua bintang Mouse ini:

1. Park Ju Hyun Merupakan Rookie Artist dengan Karir Meroket

Ketertarikan pada akting muncul ketika Park Ju Hyun menonton teater musikal Cats. Kemudian, di tahun 2015 Park Ju Hyun memulai karir di dunia seni sebagai aktris. Ia melakukan debut melalui film The Dude in Me sebagai salah satu pemeran pendukung. Hingga akhirnya Park Ju Hyun dipercaya sebagai pemeran utama di drama Extracurricular dan Zombie Detective. Selain berakting di drama dan film, Park Ju Hyun juga menjadi model video musik. Sejumlah musisi yang pernah bekerja dengannya adalah OurR untuk lagu berjudul Swing, Zico pada lagu Cartoon, dan Jang Sung Kyu pada lagu Workman (feat. Jay Park dan Sik-K).

Baca Juga:  James Gunn Raih Penghargaan “Fan Favorite Filmmaker” Pertama dari IMDb

 

2.  Kyung Soo Jin Mengawali dari Eunhui

Sebelum memulai karir menjadi aktris, Kyung Soo Jin menjadi model saat masih di bawah naungan Starhaus Entertainment. Ia pernah tampil dalam video musik milik Eye to Eye berjudul Like a Man dan Jungyup berjudul Flowing Tears. Tahun 2012 menjadi tahun Kyung Soo Jin memulai karir sebagai aktris. Ketika Soo Jin mendapatkan peran utamanya di drama Eunhui, ia berhasil menyabet penghargaan Best New Actress di ajang KBS Drama Awards ke 27. Kemampuan aktingnya yang semakin diakui oleh banyak pihak membuat ia membintangi lebih dari 20 judul drama. Tahun 2018, Kyung Soo Jin resmi bergabung ke salah satu agensi besar di Korea Selatan, yaitu YG Entertainment.

drakor mouse

3.  Park Ju Hyun Melakukan Pemotretan di Media dan Memiliki Akun Youtube Pribadi

Seiring melesatnya karir Park Ju Hyun di dunia seni Korea Selatan, wajahnya sering muncul sebagai model di beberapa majalah ternama, seperti GQ Korea, Marie Claire Korea, Harper’s Bazaar Korea, Singles Korea, dan W Korea. Selain itu, Park Ju Hyun juga memiliki akun Youtube dengan berbagai konten yang menarik. Anda dapat menjadi salah satu subscriber dari akun JUHYUN. PARK yang hingga saat ini sudah memiliki 21 video. Banyak videonya sudah dilengkapi dengan subtitle berbahasa Inggris untuk memudahkan fans internasional menontonnya.

 

4. Kyung Soo Jin yang Menyukai Olahraga dan Bakat di Bidang Seni

Meskipun sibuk berkarir sebagai aktris, Kyung Soo Jin masih sempat menikmati hobinya. Ia menyukai olahraga seperti tenis dan beberapa kali membagikan kegiatan tersebut dalam akun Instagram pribadinya @love3175989. Tidak hanya berolahraga, Kyung Soo Jin juga menyukai bernyanyi dan menari. Di waktu senggang, Kyung Soo Jin suka melakukan kegiatan beragam yang dapat dilakukannya sendiri, dan dibagikan di akun instagramnya

Baca Juga:  Kamila Andini Diundang Menjadi Anggota Academy Awards: Langkah Baru bagi Representasi Sinema Indonesia

 

5. Park Ju Hyun dan Peliharannya

Park Ju Hyun cukup sering membagikan kegiatan sehari-hari di laman Instagram pribadinya @charmgirl_1005. Salah satu kegiatan yang ia senang bagikan adalah ketika bermain bersama dengan anjing betina peliharaannya, Bok-Tteonggi yang lahir pada tahun 2016. Tidak kalah populer dengan Park Ju Hyun, Bok-Tteonggio juga memiliki akun Instagram pribadi bernama @charmgirl_baby.

 

6. Karier Kyung Soo Jin kian Melesat

Ada banyak judul drama besar yang sudah dimainkan oleh Kyung Soo Jin, seperti House of Bluebird, Train, dan yang terbaru adalah drakor Mouse. Di samping menjadi pemeran utama di drama, Kyung Soo Jin juga menjadi muse dari brand kecantikan di Korea Selatan yaitu Scinic. Kulit sehat yang dimilikinya membuat ia dipercaya untuk menjadi muse brand tersebut sejak Januari 2020. Kyung Soo Jin juga menjadi model untuk iklan developer di Korea Selatan  dan iklan produk minuman

Saksikan drakor Mouse di Viu.

Tags: DrakorDrakor ViuKyung Soo JinLee Hee-joonLee Seung-giMousePark Ju-hyun
Previous Post

Film Love and Monsters Akan Segera Tayang di Netflix

Next Post

Kisah Band Seventeen ‘Film Kemarin’ tayang di Bioskop Online

Related Posts

Sejarah Pendek Jagat Sinema Komik The Old Guard
Action

Charlize Theron Soroti Diskriminasi Gender di Film Aksi Hollywood

11/07/2025
James Gunn
Barat

James Gunn Raih Penghargaan “Fan Favorite Filmmaker” Pertama dari IMDb

10/07/2025
Ozzy Osbourne
Barat

Jason Momoa Curi Perhatian di Konser Perpisahan Legenda Musik Metal Ozzy Osbourne

08/07/2025
10 Sekuel Superhero yang Lebih Unggul dari Film Aslinya
Action

10 Sekuel Superhero yang Lebih Unggul dari Film Aslinya

05/07/2025
Next Post
Kisah Band Seventeen ‘Film Kemarin’ tayang di Bioskop Online

Kisah Band Seventeen ‘Film Kemarin’ tayang di Bioskop Online

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Unfortunately, an error occurred:
Cinemags
Cinemags
• 1.7K Subscribers • 390 Videos • 531K Views
Official Account of Cinemags "More than Movie Magazine"
  • Uploads
ALASAN KENAPA KAMU JANGAN TERIAK-TERIAK DI GOA
SHEILA DARA TERNYATA FANS WEB SERIES 'SORE: ISTRI DARI MASA DEPAN'
SNYDERCULT BERENCANA MEMBOIKOT DC!?
WUJUD PROSTETIK RAATMA DARI V/H/S 94
TEBAK POSTER FILM INI!
BTS PESAWAT BATMAN DALAM THE DARK KNIGHT RISES
12 

Popular 24 Hours

  • Traveloka CGV

    Sebelum Nonton, Kenali Dulu Ragam Kelas di Bioskop CGV

    30414 shares
    Share 12165 Tweet 7603
  • Greta Lee Siap Debut Sebagai Sutradara Lewat Film Horor Psikologis Bertema Pembunuh Berantai

    404 shares
    Share 162 Tweet 101
  • 10 Film dengan Konten Dewasa yang Bisa Kamu Tonton di Netflix (US)

    21602 shares
    Share 8641 Tweet 5401
  • 7 Karakter Bikin Emosi di Drama Korea Hits. Bukan Cuma Pelakor!

    456 shares
    Share 182 Tweet 114
  • “Night at the Museum” Siap Bangkit Lagi dengan Cerita Baru dan Karakter Baru!

    404 shares
    Share 162 Tweet 101
Cinemags

© 2021 - 2025 Cinemags

Information

  • About Us
  • Advertise
  • Privacy Policy
  • Contact Us

Follow Us

No Result
View All Result
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop

© 2021 - 2025 Cinemags