Cinemags
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop
No Result
View All Result
Cinemags
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop
No Result
View All Result
Cinemags
No Result
View All Result

The Summer I Turned Pretty Kembali dengan Musim Terakhirnya Juli Mendatang

by Kent
March 13, 2025
in Barat, Drama, News, Percintaan, Streaming, TV Shows
Reading Time: 2 mins read
A A
0
The Summer I Turned Pretty
Share on FacebookShare on Twitter

Prime Video mengumumkan bahwa musim ketiga dan terakhir dari seri global populer The Summer I Turned Pretty akan tayang perdana pada bulan Juli 2025. Musim Ketiga dari seri Amazon Original ini memiliki 11 episode dan akan tersedia secara eksklusif di Prime Video di lebih dari 240 negara dan wilayah di seluruh dunia.

Musim Ketiga dari The Summer I Turned Pretty dipimpin oleh showrunners Jenny Han dan Sarah Kucserka. Jenny Han, Sarah Kucserka, dan Karen Rosenfelt menjadi produser eksekutif, bersama Paul Lee, Hope Hartman, dan Mads Hansen untuk wiip. Seri ini merupakan hasil kerja sama antara Amazon Studios dan wiip.

Berdasarkan trilogi buku terlaris karya Jenny Han, seri drama Prime Video ini telah menjadi fenomena dan berhasil memikat hati para penggemar di seluruh dunia. Musim Pertama yang tayang perdana pada musim panas 2022 langsung menjadi seri nomor satu di Prime Video pada akhir pekan peluncurannya. Musim Kedua, yang tayang pada musim panas 2023, berhasil menggandakan jumlah penonton dari Musim Pertama hanya dalam tiga hari setelah dirilis.

The Summer I Turned Pretty adalah drama lintas generasi yang berpusat pada kisah cinta segitiga antara seorang gadis dan dua lelaki bersaudara, dinamika hubungan antara ibu dan anak-anaknya, serta persahabatan perempuan yang erat. Ini adalah kisah cinta pertama remaja, patah hati pertama, dan pesona musim panas yang sempurna.

Jenny Han adalah penulis buku terlaris No. 1 versi New York Times untuk karyanya To All the Boys I’ve Loved Before dan The Summer I Turned Pretty. Buku-bukunya telah diterbitkan dalam lebih dari 30 bahasa. Untuk televisi, ia telah membuat dua seri baru berdasarkan bukunya – The Summer I Turned Pretty di Prime Video dan XO, Kitty di Netflix yang merupakan spinoff dari semesta To All the Boys – di mana ia menjadi produser eksekutif dan co-showrunner untuk kedua seri tersebut. Untuk film, ia menjadi produser eksekutif untuk ketiga film trilogi To All the Boys di Netflix yang sukses secara global.

Baca Juga:  Chronospira: Pameran Instalasi Dita Gambiro yang Menghidupkan Cerita Film "Sore: Istri dari Masa Depan"
Tags: Berita FilmJenny HanPrime VideoThe Summer I Turned Pretty
Previous Post

Netflix Hadirkan Trailer Film Terbaru Setetes Embun Cinta Niyala

Next Post

Ayo Edebiri Dapat Ancaman Mengerikan Usai Elon Musk Sebar Berita Palsu Tentang Pirates of the Caribbean

Related Posts

lionsgate
Barat

Lionsgate Dikabarkan Akan Diakuisisi Legendary Entertainment

14/07/2025
Superman
Action

Nicholas Hoult Jadi Aktor Termahal di Film Superman, Kalahkan Pemeran Utama

14/07/2025
Road House
Action

Proyek Road House 2 Alami Guncangan: Sutradara Guy Ritchie Mundur Jelang Produksi

14/07/2025
Greta Lee
Barat

Greta Lee Siap Debut Sebagai Sutradara Lewat Film Horor Psikologis Bertema Pembunuh Berantai

11/07/2025
Next Post
Pirates of the Caribbean

Ayo Edebiri Dapat Ancaman Mengerikan Usai Elon Musk Sebar Berita Palsu Tentang Pirates of the Caribbean

Unfortunately, an error occurred:

Popular 24 Hours

  • Traveloka CGV

    Sebelum Nonton, Kenali Dulu Ragam Kelas di Bioskop CGV

    30430 shares
    Share 12172 Tweet 7607
  • Nicholas Hoult Jadi Aktor Termahal di Film Superman, Kalahkan Pemeran Utama

    405 shares
    Share 162 Tweet 101
  • 10 Film dengan Konten Dewasa yang Bisa Kamu Tonton di Netflix (US)

    21608 shares
    Share 8643 Tweet 5402
  • Lionsgate Dikabarkan Akan Diakuisisi Legendary Entertainment

    403 shares
    Share 161 Tweet 101
  • Liam Neeson Kembali Beraksi dalam Trailer Perdana Ice Road: Vengeance

    531 shares
    Share 212 Tweet 133
Cinemags

© 2021 - 2025 Cinemags

Information

  • About Us
  • Advertise
  • Privacy Policy
  • Contact Us

Follow Us

No Result
View All Result
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop

© 2021 - 2025 Cinemags