Plan B Entertainment yang dimiliki oleh Brad Pitt akan bekerja sama dengan penyedia layanan streaming Netflix untuk membuat film Okja, monster asal Korea. Film Okja nantinya akan disutradarai oleh Bong Joon-ho yang sebelumnya telah sukses dengan film Snowpiercer.
Film Okja akan dibintangi oleh Jake Gyllenhaal, Paul Dano, Bill Nighy dan Kelly MacDonald. Okja akan menjadi film pertama asia yang dibiayai oleh Netflix yang berperan sebagai investor, dan rencananya Netflix akan diluncurkan di Korea Selatan pada tahun 2016 nanti.
Dalam film ini akan dikenalkan monster bernama Okja, tapi menurut Bong, monster tersebut tidak akan terlalu mengerikan. Dalam wawancaranya dengan Variety, Bong menjelaskan sedikit tentang Okja.
“It is a bulky animal, but with a mild and kind spirit. The film is about a warm friendship between a country girl and a brute with stories,”
Okja saat ini sedang tahap pra produksi dan rencananya akan mulai syuting pada bulan April tahun depan. Lokasi syuting Okja akan bertempat di Korea dan Amerika Serikat. Okja diperkirakan rilis awal tahun 2017.