Volcano High
As seen in: Volcano High (2001)
Center of Attention: Kim Kyung-soo
Overview
Hampir mirip dengan keadaan yang diangkat pada Be a Man! Samurai School, Volcano High juga dihuni oleh murid-murid berkemampuan ilmu beladiri istimewa. Saking istimewanya beberapa di antaranya memiliki kemampuan gaib misterius yang sering mereka keluarkan ketika saling adu kekuatan. Tidak perlu heran jika melihat daun terbang membentuk wujud naga atau kaca jendela kelas pecah tanpa ada yang menyentuhnya. Di sekolah yang memasuki tahun ke 108nya terdapat legenda Naskah Rahasia—yang disebutkan siapa yang memilikinya akan menguasai dunia. Tidak mengherankan jika di sekolah itu terjadi persaingan secara diam-diam untuk menguasai Naskah Rahasia itu yang tidak hanya melibatkan siswa akan tetapi juga tenaga pengajar di sana.
Beware of: Wakil Kepala Sekolah yang berambisi mencuci otak para muridnya dan memanfaatkannya untuk tujuan pribadinya.
Horace Green Elementary
As seen in: School of Rock (2005)
Center of Attention: School of Rock band members
Overview
Tadinya sekolah ini tidak ada bedanya dengan sekolah dasar pada umumnya, hingga kelas lima sekolah itu diajar oleh Dewey Finn. Sejak itulah para murid kelas lima itu dengan dalih special class project mendapat pengetahuan soal seluk beluk musik rock dan membuat grup rock lengkap dengan kru dan manajernya yang kemudian ikut ajang adu kemampuan Battle of the bands. Berbeda dengan sekolah-sekolah lainnya di sini, kegiatan unik yang ada di SD ini dilakukan secara illegal.
Beware of: Persatuan orangtua murid
Welton Academy prep school
As seen in: Dead Poets Society (1989)
Overview
Rasanya kurang pas jika berbicara mengenai sekolah-sekolah dalam film tanpa menyinggung mengenai sekumpulan murid pecinta puisi ini. Hampir mirip dengan situasi yang juga terjadi pada School of Rock, tadinya Welton Academy prep school hanyalah sekolah yang biasa dan wajar, dalam artian para muridnya seperti murid sekolah pada umumnya yang sangat berkonsentrasi pada kurikulum yang diajarkan sekolah dan tunduk pada keinginan orangtua mereka. Hingga suatu ketika salah satu kelas itu kedatangan seorang guru yang mengajarkan mereka untuk ‘membuka mata’ dan memiliki kehendak bebas. Dari sinilah awal perubahan besar di sekolah putra prestisius ini.
Beware of: Orangtua yang terlalu mengekang anaknya untuk menjadi apa yang mereka inginkan.