Cinemags
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop
No Result
View All Result
Cinemags
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop
No Result
View All Result
Cinemags
No Result
View All Result

Ryan Reynolds Membagikan Gambar First Look dari The Adam Project

by Kent
December 1, 2020
in Barat, Drama, Fiksi Ilmiah dan Fantasi, Movies, News, Streaming
Reading Time: 3 mins read
A A
0
Share on FacebookShare on Twitter

Foto first look dari film baru Ryan Reynolds, The Adam Project sudah beredar di dunia maya. Film Netflix tersebut akan menampilkan Reynolds yang kembali bekerja sama dengan sutradara Free Guy, Shawn Levy. Dan baru-baru ini juga terungkap bahwa Mark Ruffalo akan bergabung dengan para pemeran The Adam Project yang terdiri dari Catherine Keener, Zoe Saldana, dan Jennifer Garner.

Reynolds membagikan dua gambar baru dari set The Adam Project melalui Twitter dan Instagram pada hari Minggu lalu. Salah satu foto menunjukkan Reynolds di lokasi syuting yang berada di tengah hutan bersama dengan pendatang baru Walker Scobell, yang akan memainkan karakter Reynolds versi muda. Foto kedua menunjukkan Reynolds dan Levy mengamati peraturan keselamatan COVID-19 dengan masker wajah di belakang layar.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Ryan Reynolds (@vancityreynolds)


Film sci-fi action ini akan mengikuti karakter yang diperankan oleh Reynolds, yang dipaksa untuk kembali ke masa lalu dan bertemu dengan dirinya yang berusia 13 tahun sehingga ia dapat menemukan ayah briliannya yang diperankan oleh Ruffalo. Keener akan memerankan penjahat dalam film ini. Saldana akan berperan sebagai istri dari karakter Reynolds, dengan Gerner akan berperan sebagai ibu dari Adam di usia 13.

The Adam Project berpusat pada Adam Reed, yang berusia 13, dan masih berduka atas kematian mendadak ayahnya setahun sebelumnya, ketika, suatu malam, dia masuk ke garasinya dan kemudian menemukan pilot yang terluka bersembunyi di sana. Pilot misterius ini (Ryan Reynolds) ternyata adalah versi dirinya yang lebih tua dari masa depan, di mana perjalanan waktu masih dalam tahap awal. Dia telah mempertaruhkan segalanya untuk kembali pada waktunya dalam misi rahasia dan bersama-sama mereka harus memulai petualangan ke masa lalu untuk menemukan ayah mereka (Mark Ruffalo), mengatur segalanya dengan benar, dan menyelamatkan dunia dari karakter yang diperankan Catherine Keener dan rencana jahatnya.

Baca Juga:  Bintang Fantastic Four MCU Gabung Film Baru Charlize Theron Berjudul Tyrant

The Adam Project awalnya direncanakan dibuat delapan tahun lalu oleh Paramount Pictures, dengan Tom Cruise sebagai pemeran utamanya. Namun pengembangan yang selalu tersendat terutama dari sisi naskahnya membuat proyek ini terbengkalai. Kemudian proyek ini diambil alih oleh Netflix dengan Levy sebagai sutradaranya serta menempatkan David Ellison, Dana Goldberg, dan Don Granger sebagai produser.

Tags: Berita FilmFirst LookJennifer GarnerMark RuffaloRyan ReynoldsShawn LevyThe Adam ProjectZoe Saldana
Previous Post

Ahsoka Tano Mendapatkan Posternya Sendiri di Serial the Mandalorian Season 2

Next Post

Disney+ Sekarang Menyertakan Tribut Khusus Chadwick Boseman Melalui Opening Baru Black Panther

Related Posts

Daredevil: Born Again Season 2
Action

Trailer Daredevil: Born Again Season 2 Resmi Dirilis, Marvel Konfirmasi Jadwal Tayang

29/01/2026
Film Dirty Dancing Dapat Sekuel Setelah 40 Tahun
Barat

Film Dirty Dancing Dapat Sekuel Setelah 40 Tahun

29/01/2026
Keke Palmer dan Demi Moore Beradu Akting di Teaser Trailer Film Sci-Fi Komedi I Love Boosters
Barat

Keke Palmer dan Demi Moore Beradu Akting di Teaser Trailer Film Sci-Fi Komedi I Love Boosters

29/01/2026
Bintang Fantastic Four MCU Gabung Film Baru Charlize Theron Berjudul Tyrant
Barat

Bintang Fantastic Four MCU Gabung Film Baru Charlize Theron Berjudul Tyrant

29/01/2026
Next Post
Disney+ Sekarang Menyertakan Tribut Khusus Chadwick Boseman Melalui Opening Baru Black Panther

Disney+ Sekarang Menyertakan Tribut Khusus Chadwick Boseman Melalui Opening Baru Black Panther

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

[elfsight_youtube_gallery id="2"]

Popular 24 Hours

  • Ready or Not 2: Here I Come

    Film Ready or Not 2: Here I Come Maju Jadwal Rilis, Siap Tayang Lebih Cepat dan Premier di SXSW

    404 shares
    Share 162 Tweet 101
  • Fenomena Brat Charli xcx Menggila, Film A24 The Moment Pecahkan Rekor Penjualan

    403 shares
    Share 161 Tweet 101
  • Sekuel Film The Beekeeper Akhirnya Dapat Tanggal Rilis Resmi

    402 shares
    Share 161 Tweet 101
  • Gabriel Basso Dikabarkan Akan Bergabung dengan Sydney Sweeney di Film Live-Action Gundam

    402 shares
    Share 161 Tweet 101
  • Film SUZZANNA: Santet Dosa di Atas Dosa Merilis Official Trailer

    401 shares
    Share 160 Tweet 100
Cinemags

© 2021 - 2025 Cinemags

Information

  • About Us
  • Advertise
  • Privacy Policy
  • Contact Us

Follow Us

No Result
View All Result
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop

© 2021 - 2025 Cinemags