Serial The Mandalorian adalah salah satu proyek sukses dari Disney+ yang menghadirkan kisah serial live-action pertama dari Star Wars. Musim pertama serial ini sudah banyak menarik minat dari beberap sutradara keren dan berbakat untuk mengarahkan beberapa episodenya salah satunya adalah Taika Waititi.
Dan kini setelah sutradara Ant-Man, Peyton Reed yang menggoda penggemar serial ini mengenai keterlibatannya, sineas nyentrik Robert Rodriguez juga telah dikonfirmasi untuk mengarahkan salah satu episode musim kedua dari serial yang sangat ditunggu ini.
Ya, setelah sempat dirumorkan akhirnya Rodriguez mengamini keterlibatannya melalui akun Twitter pribadinya. Hal itu dilakukan sutradara berusia 51 tahun tersebut untuk merayakan Star Wars Day beberapa hari yang lalu.
I am truly humbled to say I have now had the very rare privilege of directing the biggest star in the universe. @StarWars #TheMandalorian #MayThe4th #StarWarsDay pic.twitter.com/pcmzOHfgaW
— Robert Rodriguez (@Rodriguez) May 5, 2020
Musim pertama serial ini berhasil mencuri perhatian penggemar franchise Star Wars di seluruh dunia dan menjadi salah satu tonggak kesuksesan peluncuran Disney+. Serial ini bahkan “melahirkan” karakter yang menjadi maskot serial ini yang sangat digemari oleh berbagai kalangan, yaitu Baby Yoda.
Untuk kabar mengenai musim keduanya, baru-baru ini terungkap bahwa Rosario Dawson akan berperan sebagai karakter favorit para penggemar, Ahsoka Tano, kemudian juga menegaskan bahwa Bill Burr akan kembali sebagai Mayfield, yang pernah tampil di musim 1 serta Michael Biehn yang dirumorkan akan berperan sebagai seorang bounty hunter. Deretan pemain ini dipimpin oleh Pedro Pascal (Kingsman: The Golden Circle) menjadi pemeran utama dan dibantu oleh Gina Carano (Deadpool) yang berperan sebagai Cara Dune yang merupakan mantan prajurit Rebel Shock Trooper, Giancarlo Esposito (Breaking Bad), Emily Swallow (Supernatural), Carl Weathers (Predator) yang berperan sebagai Greef, Omid Abtahi (American Gods), Werner Herzog (Grizzly Man) dan Nick Nolte (Affliction).