Cinemags
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop
No Result
View All Result
Cinemags
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop
No Result
View All Result
Cinemags
No Result
View All Result

Nicolas Cage Bintangi The Humanity Bureau

by annissa.p
December 2, 2016
in News
Reading Time: 2 mins read
A A
0
Share on FacebookShare on Twitter

Nicols-Cage

Tampaknya era Nicolas Cage masih belum terlihat ujungnya. Setelah tampil dalam Snowden bersama Joseph Gordon-Levitt, kali ini Cage resmi bergabung dalam sebuah film near-future thriller yang berjudul The Humanity Bureau.

Dengan naskah yang ditulis oleh Dave Schultz (Rufus, Jet Boy), The Humanity Bureau mengambil latar di tahun 2030. Ketika itu Bumi dilanda dengan efek pemanasan global yang sangat hebat dan sebagian dari wilayah Midwest Amerika mengalami kepanikan selama masa resesi besar. Mengatasi hal ini, pemerintah membentuk agensi untuk mengidentifikasi anggota masyarakat yang tidak produktif lalu mengasingkan mereka ke sebuah wilayah yang dinamakan New Eden.

Dalam film ini Cage akan memerankan seorang petugas sosial yang menyelidiki kasus seorang ibu tunggal dan anaknya yang divonis untuk diasingkan. Dia harus mengungkapkan apa yang sebenarnya terjadi dan menyelamatkan nyawa ibu dan anak tersebut.

Baca Juga: Jodie Foster Ambil Bagian dalam Hotel Artemis

Proyek science fiction ini akan disutradarai oleh Rob King (Something More) di bawah bendera Minds Eye Entertainment, VMI Worldwide, dan Bridgetgate Pictures. Selain Cage, Sarah Lind (Wolfcop), Jakob Davies (If I Stay), dan Hugh Dillon (Syfy’s The Expanse) juga sudah berada dalam daftar pemeran yang akan bermain dalam The Humanity Bureau. Proses pengambilan gambarnya akan dimulai pada minggu ini di British Columbia, Canada. Mengenai tanggal rilis, film ini diperkirakan akan tayang di tahun 2017 mendatang.

Beberapa waktu ini Cage terlihat membintangi Dog Eat Dog bersama dengan Willem Dafoe (John Wick, The Fault in Our Stars). Berikutnya, peraih piala Oscar ini juga akan tampil dalam sebuah film satir berjudul Army of One.

Baca Juga: Jangan Lewatkan 5 Film Keren Bulan Desember 2016 Ini

Baca Juga:  Johnny Depp Akan Bintangi Adaptasi Film The Master and Margarita
Tags: Berita FilmNicolas Cage
Previous Post

Poster Terbaru The LEGO Batman Movie Penuh Dengan Para Superhero

Next Post

Saban’s Power Rangers: Rita Repulsa Versi Max Landis Sangat Berbeda

Related Posts

Menghadapi Kekuatan Alam: 10 Film Bencana Terbaik Sepanjang Masa
Barat

Menghadapi Kekuatan Alam: 10 Film Bencana Terbaik Sepanjang Masa

10/01/2026
Will Arnett Resmi Gantikan David Harbour di Proyek Film Behemoth! Karya Tony Gilroy
Action

Will Arnett Resmi Gantikan David Harbour di Proyek Film Behemoth! Karya Tony Gilroy

09/01/2026
Tangled
Anak dan keluarga

Disney Resmi Umumkan Pemeran Rapunzel dan Flynn Rider untuk Tangled Versi Live-Action

09/01/2026
Recovery Agent
Action

Gal Gadot Jadi Agen Pemburu Harta Karun di Film Petualangan Baru dari Paramount

09/01/2026
Next Post

Saban’s Power Rangers: Rita Repulsa Versi Max Landis Sangat Berbeda

[elfsight_youtube_gallery id="2"]

Popular 24 Hours

  • Review Film Inheritance

    Review Film Inheritance

    609 shares
    Share 244 Tweet 152
  • Sebelum Nonton, Kenali Dulu Ragam Kelas di Bioskop CGV

    31470 shares
    Share 12588 Tweet 7867
  • Menghadapi Kekuatan Alam: 10 Film Bencana Terbaik Sepanjang Masa

    402 shares
    Share 161 Tweet 101
  • Will Arnett Resmi Gantikan David Harbour di Proyek Film Behemoth! Karya Tony Gilroy

    403 shares
    Share 161 Tweet 101
  • Hugh Jackman Tampil Brutal di Trailer Film The Death of Robin Hood

    408 shares
    Share 163 Tweet 102
Cinemags

© 2021 - 2025 Cinemags

Information

  • About Us
  • Advertise
  • Privacy Policy
  • Contact Us

Follow Us

No Result
View All Result
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop

© 2021 - 2025 Cinemags