Sebuah kabar mengejutkan datang dari proyek Indiana Jones 5. Sutradara legendaris yang telah menjadi motor dari franchise ini selama beberapa dekade, Steven Spielberg telah mundur sebagai nahkoda film ini. Dan James Mangold (Logan, Ford v. Ferrari) dikabarkan sedang dalam proses negosiasi ntuk menggantikannya.
Menurut laporan dari Variety, keputusan untuk ini dibuat karena Spielberg ingin memberikan kisah perjalanan Indiana Jones kepada pembuat film generasi baru untuk meneruskan kisah petualang ini dengan perspektif lebih segar dan menantang. Namun demikian, sutradara berusia 73 tahun tersebut tetap terlibat dalam proyek ini sebagai seorang produser dan Harisson Ford masih akan berperan sebagai sang petualang. Jika semuanya berjalan dengan lancar maka proses produksi diperkirakan akan segera dimulai dalam waktu 2 bulan lagi.
Film ini awalnya diumumkan pada tahun 2016 dengan Spielberg dan Harisson Ford kembali dalam tugas masing-masing dengan tanggal rilis 19 Juli 2019, namun kemudian terus mengalami penundaan karena berbegai alasan. Salah satunya adalah bongkar pasang naskah yang ditulis oleh Jonathan Kasdan setelah David Koepp keluar dari proyek.
Arkeolog dan penjelajah terkenal, Indiana Jones diperkenalkan kepada para penggemar melalui film Raiders of the Lost Ark di tahun 1981 dan kemudian kembali menghibur pebonton di tahun 1984 melalui Indiana Jones and the Temple of Doom, kemudian di tahun 1989 dengan film Indiana Jones and the Last Crusade, dan Indiana Jones and the Kingdom of the Crystal Skull di tahun 2008. Keempat film tersebut telah menghasilkan hampir $2 miliar di box office global.