Mank adalah ajang comeback layar lebar David Fincher. Setelah enam tahun hiatus pasca membesut Gone Girl. Seperti halnya salah satu karya terbaiknya, The Social Network, Fincher kembali menyuguhkan film drama konflik berdasarkan kisah nyata, di film terbarunya ini. Kali ini yang dikedepankannya adalah polemik yang terjadi di balik kesuksesan film legendaris Citizen Kane.
Menjadi salah satu film biopik paling fenomenal dan sukses sekaligus film sangat signifikan dalam sejarah perfilman Amerika dan juga dunia, tidak banyak yang mengetahui secara pasti siapa figure kunci di balik kesuksesan film tersebut, terletak pada Orson Welles, si pemeran utama sekaligus sutradaranya ataukah si penulis skenario Herman J. Mankiewicz? Itulah yang akan diungkap Fincher di sini.
Mank dibintangi oleh Gary Oldman. Sementara jajaran pemainnya terdiri dari Amanda Seyfried, Lily Collins, dan Charles Dance. Menjelang tanggal perilisan filmnya ini di kanal Netflix, berikut kami hadirkan di sini fakta-fakta menarik seputar film Mank sebagai tambahan informasi sebelum menonton film yang digadang banyak kalangan merupakan salah satu film terbaik yang akan rilis di bulan ini.
Fokus Utama Mank adalah Proses Pembuatan Citizen Kane
Berbicara mengenai Citizen Kane, besar kemungkinan nama yang paling melekat dengan judul itu adalah Orson Welles. Namun, film terbaru Fincher ini lebih berfokus pada sosok si penulis skenarionya, Herman J Mankiewicz dan perjuangan yang harus ia jalani saat berkolaborasi dengan Welles di tahap produksi pembuatan filmnya dan juga jadwal perilisannya, berkenaan dengan permasalahan skenario dan siapa yang seharusnya menerima apresiasi untuk keberhasilan merengkuh anugerah Oscar untuk Best Original Screenplay.
Skenarionya Ditulis oleh Ayah David Fincher
Meski baru bisa terealisasi sekarang, butuh proses yang sangat panjang untuk merealisasikan Mank. Film tentang perjuangan Herman J Mankiewicz selama produksi Citizen Kane ini sebenarnya sudah dikerjakan selama beberapa dekade. Skenarionya ditulis oleh ayah David Fincher, Howard Fincher pada tahun 1990an, sementara Fincher sendiri sebenarnya sudah ingin memfilmkannya sejak tahun 1997, selepas membuat The Game. Sayangnya, baru dalam tahap perencanaan praproduksi, ia sempat terkendala pihak studio yang tidak setuju pada keputusannya untuk membuatnya dalam format hitam-putih sebagaimana film Citizen Kane disajikan.
Tahapan Produksinya Rampung pada Februari 2020
Setelah kurang lebih 20 tahun mengalami ketidakpastian, produksi Mank mulai benar-benar berjalan pada bulan November 2019 hingga selesai di bulan Februari 2020, hanya beberapa minggu sebelum industri film dan televisi terpaksa tutup karena pandemi Covid-19. Hal ini merupakan pencapaian yang terhitung luar biasa, setelah kemudian terungkap pengakuan para pemain yang ikut ambil bagian di dalamnya, salah satunya Amanda Seyfried mengakui bahwa proses syuting Mank adalah film tersulit yang pernah dibintanginya, yang sempat harus melakukan lebih dari 200 kali syuting ulang untuk satu adegan selama lima hari tanpa berisikan satu baris dialog pun.
Mank adalah Alasan Mindhunter Season 3 Ditunda
Merupakan salah satu proyek film ambisiusnya yang sudah ingin ia realisasikan sejak lama, Fincher menaruh perhatian yang sangat penuh agar Mank dapat direalisasikan sesuai ekspektasinya. Karena itulah ia rela menunda pengerjaan proyek –proyek lain yang sudah ia kerjakan. Termasuk di antaranya serial sukses garapannya, drama kriminal Mindhunter yang tayang di Netflix. Para fans serial ini harus lebih lama menunggu karena musim ketiga acara itu harus ditunda pengerjaannya. Hingga artikel ini rampung belum ada kabar kapan sang sineas akan kembali melanjutkan kisah tentang aksi penyelidikan unit profiler FBI ini.
Mank akan mulai tayang di Netflix pada tanggal 4 Desember 2020