Cinemags
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop
No Result
View All Result
Cinemags
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop
No Result
View All Result
Cinemags
No Result
View All Result

Julia Garner Bergabung dengan Proyek Remake The Wolf Man

by Kent
January 9, 2024
in Barat, Horor, Movies, News, Thriller
Reading Time: 2 mins read
A A
0
The Wolf Man
Share on FacebookShare on Twitter

Menurut laporan dari The Hollywood Reporter, film The Wolf Man selangkah lebih dekat untuk menjadi kenyataan dengan dikastingnya Julia Garner. Bintang film Inventing Anna ini akan bergabung dengan film produksi Blumhouse yang dimaksudkan untuk memperkenalkan monster film ikonik tersebut kepada generasi baru, setelah versi asli dari cerita ini dirilis pada tahun 1941. Christopher Abbott baru-baru ini didapuk sebagai pemeran utama film ini, menggantikan Ryan Gosling, dan syuting film ini akan segera dimulai mengingat film ini akan tayang di layar lebar pada akhir tahun ini.

Versi The Wolf Man yang baru ini akan mengikuti sebuah keluarga yang berusaha melindungi diri mereka dari makhluk menakutkan tersebut, sedangkan versi tahun 1941 mengisahkan pasangan yang terbebani dengan kutukan serigala. Detail plot tambahan masih dirahasiakan oleh studio milik Jason Blum tersebut, dan perusahaan ini selalu menyimpan kejutan terbesarnya untuk pemutaran perdana film ini di bioskop. Sama seperti yang mereka lakukan dengan Five Nights at Freddy’s dan M3GAN, Blumhouse kemungkinan besar akan memastikan para penonton menonton The Wolf Man dengan hanya mengetahui sesedikit mungkin tentang kisah mengerikan mereka yang terbaru.

Leigh Whannell akan menyutradarai film The Wolf Man untuk Blumhouse dan Universal, setelah sebelumnya bekerja sama dengan kedua perusahaan tersebut dalam produksi film The Invisible Man dan Insidious: The Last Key. Sineas ini awalnya ditunjuk untuk memimpin proyek ini ketika Ryan Gosling seharusnya berperan sebagai sang manusia serigala, tetapi penundaan terkait pandemi menyebabkan film ini berubah. Pada satu titik dalam pengembangan proyek ini, Derek Cinafrance bergabung untuk menyutradarai film reboot ini, sebelum Whannell kembali untuk menggarap versi baru dari monster yang kejam ini. Dalam hitungan bulan, para penonton akan menghadapi ketakutan mereka dalam cerita baru yang dibintangi oleh Garner dan Abbott.

Baca Juga:  Ana de Armas Hadapi John Wick dalam Trailer Terbaru Film "Ballerina"

Garner dikenal di seluruh dunia atas penampilannya sebagai Ruth Langmore di Ozark, serial Netflix yang terkenal tentang seorang pria yang mencoba mengakali kartel narkoba internasional. Peran tersebut membuat Garner memenangkan Primetime Emmy Award untuk kategori Outstanding Supporting Actress dalam tiga kesempatan terpisah, mengukuhkannya sebagai salah satu artis televisi yang paling menonjol dalam beberapa tahun terakhir. Meskipun perannya dalam The Wolf Man belum diungkapkan, bakat Garner akan memastikan para penonton merasakan teror yang akan dihadirkan oleh film Leigh Whannell berikutnya akhir tahun ini.

The Wolf Man tayang di bioskop pada 25 Oktober 2024.

Tags: Berita FilmBLumbouseChristopher AbbottJulia GarnerLeigh WhannellThe Wolf ManUniversal Pictures
Previous Post

Perlu Waktu 13 Tahun Bagi Upi Wujudkan Sehidup Semati, Siap Tayang ke Festival-Festival Internasional

Next Post

Jason Momoa Menjelajahi Amerika dalam Trailer On the Roam

Related Posts

Star Wars
Action

Ryan Reynolds Ingin Bawa Nuansa “Dewasa” ke Star Wars, Tawarkan Konsep Film Berperingkat R

24/05/2025
Avengers
Action

Disney Tunda Rilis Dua Film Avengers, Penantian Fans MCU Kian Panjang

24/05/2025
GJLS: Ibuku Ibu-Ibu, Film Komedi yang Menghadirkan Tawa dan Kekacauan
Celebrity

Film GJLS: Ibuku Ibu-Ibu Rilis Special Trailer dan Official Poster

24/05/2025
Damien Chazelle
Barat

Cillian Murphy dan Daniel Craig Bersiap Bintangi Film Terbaru Damien Chazelle Berlatar Penjara

23/05/2025
Next Post
On the Roam

Jason Momoa Menjelajahi Amerika dalam Trailer On the Roam

Unfortunately, an error occurred:
Cinemags
Cinemags
• 1.6K Subscribers • 336 Videos • 501K Views
Official Account of Cinemags "More than Movie Magazine"
  • Uploads
1 

Popular 24 Hours

  • Traveloka CGV

    Sebelum Nonton, Kenali Dulu Ragam Kelas di Bioskop CGV

    30037 shares
    Share 12014 Tweet 7509
  • Kenali Mitos Jin Beuno

    736 shares
    Share 294 Tweet 184
  • 10 Film dengan Konten Dewasa yang Bisa Kamu Tonton di Netflix (US)

    21471 shares
    Share 8588 Tweet 5368
  • Review Film Inheritance

    540 shares
    Share 216 Tweet 135
  • Sepuluh Serial Televisi yang Banyak Mengandung Konten Seksual

    5403 shares
    Share 2161 Tweet 1351
Cinemags

© 2021 - 2025 Cinemags

Information

  • About Us
  • Advertise
  • Privacy Policy
  • Contact Us

Follow Us

No Result
View All Result
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop

© 2021 - 2025 Cinemags