Proyek reboot atau remake dari The Crow ditinggal oleh bintang utamanya, Jason Momoa dan sang sutradara, Colin Hardy. Menurut Deadline, perbedaan kreatif serta masalah budget adalah dua hal utam yang menyebabkan keduanya hengkang dari proyek ini.
Sebelumnya, pihak Sony Pictures telah mengumumkan bahwa film ini akan dirilis pada tanggal 11 Novemver 2019 dan proses pengambilan gambar akan dilakukan pada pertengahan tahun ini. Namun belum rampungnya kesepakatan antara pihak produser dengan pihak Sony juga dirumorkan menjadi penyebab mundurnya Momoa dan Hardy.
Baca Juga: John Cena Gantikan Sylvester Stallone Di Proyek Ex-Baghdad
The Crow mengangkat kisah seorang pria bernama Eric Draven yang dibangkitkan oleh seekor burung gagak supernatural dan membalas dendam akan kematian kekasih dan dirinya. Film The Crow pada tahun 1994 yang dibintangi oleh Brandon Lee cukup mendulang sukses walau diwarnai oleh kematian kecelakaan Brandon pada saat syuting film ini.
Setelah film tersebut banyak sekuel film yang telah dibuat namun tidaklah sesukses film pertamanya. Rencana reboot film The Crow sudah direncanakan sejak tahun 2007 ketika haknya masih dimiliki oleh Relativity Media sebelum akhirnya haknya jatuh pada Sony Pictures.