Proyek ambisius Legendary Pictures untuk mewujudkan film Godzilla vs. Kong sepertinya akan berjalan mulus. Menurut laporan dari THR pihak Legendary yang berpartner dengan Warner Bros. telah menemukan sutradara untuk proyek ini. Adalah sutradara film You’re Next, Adam Wingard yang telah dipilih oleh mereka untuk mengarahkan mega proyek ini.
Wingard akan mengarahkan film ini berdasar atas naskah yang ditulis oleh sekelompok penulis yang dipimpin oleh Terry Rossio (Pirates of the Caribbean) yang berkolaborasi dengan Patrick McKay dan J.D. Payne (Star Trek Beyond) serta Lindsey Beer (The Kingkiller Chronicles) dan Cat Vasko (Queen of the Air). Mereka juga dibantu oleh penulis naskah dari Maze Runner dan Pacific Rim: Uprising, T.S. Nowlin dan J. Michael Straczynski.
Pertempuran kedua raja monster tersebut akan melibatkan organisasi Monarch yang diperkenalkan pada film Godzilla (2014) dan Kong: Skull Island. Organisasi ini akan “berperan” sebagai jembatan yang akan menghubungi pertemuan Kong dan Godzilla. Mega proyek yang untuk sementara diberi judul Godzilla vs Kong tersebut akan menciptakan sebuah universe baru mengenai kehadiran para monster-monster raksasa di Bumi.
Baca Juga: Akhirnya Timeline Film Aquaman Terungkap
Pada paruh pertama tahun ini penggemar telah menyaksikan film Kong: Skull Island dan pihak studio telah memulai proses produksi Godzilla: King of the Monsters, yang dibintangi oleh Kyle Chandler, Vera Farmiga dan Millie Bobby Brown. Sedangkan Godzilla vs. Kong baru saja mendapat pergeseran tanggal rilis dari 29 Mei 2020 menjadi 22 Mei 2020.
Sebagai penyegar ingatan, Adam Wingard merupakan sutradara yang sukses membesut V/H/S, V/H/S 2 and The Guest yang dibintangi oleh Dan Stevens (Beauty and the Beast). Baru-baru ini Wingard baru saja menggarap reboot dari Blair witch dan akan segera kita saksikan karya terbarunya melalui film Death Note dari Netflix.