- The Fugitive
Salah satu perihal yang paling menarik dari film ini adalah fakta yang tidak banyak disadari orang-orang bahwa ini sejatinya diangkat dari sebuah serial televisi berjudul sama. The Fugitive menjadi satu-satunya film adaptasi serial televisi yang berkualitas Oscar, dengan tujuh nominasi yang didapatnya, termasuk kategori paling bergengsi Best Picture, dan mempersembahkan aktor Tommy Lee Jones sebagai peraih Best Supporting Actor di ajang yang sama. Film ini juga disanjung karena saat itu diakui banyak kalangan tergolong sebagai materi yang sulit diadaptasi.
- Star Trek
Banyaknya installment yang sukses di mata banyak kalangan membuat Star Trek sebenarnya adalah kandidat utama kami untuk dinobatkan mengisi posisi puncak. Namun, dengan pertimbangan konsistensi (Star Trek memiliki setidaknya dua cabang franchise, versi orisinal maupun versi reboot J.J. Abrams) sangat tidak adil rasanya jika diadu dengan M:I yang konsisten dengan alur dan jajaran pemain yang sama. Sungguhpun demikian, kebesaran Star Trek sulit disamai oleh kandidat lainnya selain M:I.
- Mission: Impossible
Hanya mengadopsi formulanya saja dan mengedepankan karakter asli Ethan Hunt yang dimainkan oleh Tom Cruise sebagai leading man, sejatinya M:I tidak bisa dibilang adaptasi yang setia pada sumber kisahnya. Namun, kesuksesan di raihan komersialnya, grafik kualitas penceritaan yang semakin membaik di setiap installmentnya, serta jumlah serinya yang paling banyak rasanya membuat Mission: Impossible sulit dibantah sebagai pemegang tampuk juara kali ini. Tom Cruise mampu membawa seri ini menjadi salah satu franchise aksi solid yang memikat banyak kalangan dan keluar dari bayang-bayang sumber kisahnya. Installment perdana film ini juga berani menempatkan tokoh utama di serial televisinya karakteristiknya berubah total dari protagonis menjadi antagonis.