Proyek reboot Texas Chainsaw Massacre dari Legendary telah memecat sutradara Andy dan Ryan Tohill setelah satu minggu melakukan proses produksi. Studio kemudian membatalkan semua hasil pengambilan gambar minggu pertama dan mengganti sutradara dengan David Blue Garcia. Studio tersebut dilaporkan tidak senang dengan apa yang mereka lihat dari hasil kerja Tohill bersaudara di minggu pertama dan memutuskan untuk membatalkan semuanya sebelum mereka melangkah terlalu jauh dalam proses kerjanya.
Untuk sementara, produksi reboot Texas Chainsaw Massacre dihentikan minggu ini untuk menunggu kesiapan sutradara baru David Blue Garcia. Sutradara asal Texas ini dikabarkan sedang menuju ke Bulgaria, tempat syuting reboot tersebut. Reboot tersebut kabarnya masih akan menggunakan naskah karya Chris Thomas Devlin, meski hal tersebut belum dikonfirmasi secara resmi.
Franchise The Texas Chain Saw Massacre berpusat pada kisah Leatherface dan keluarga anehnya, yang meneror pengunjung tidak bersalah yang memasuki tanah mereka di pedesaan Texas yang terisolasi. Film aslinya disutradarai oleh Tobe Hooper (Poltergeist) dan dirilis pada tahun 1974. Franchise ini telah menelurkan total delapan film dengan film terbaru yang merupakan sebuah prekuel di tahun 2017 berjudul Leatherface. Franchise ini pernah menampilkan para pemeran yang cukup mencuri perhatian termasuk Matthew McConaughey, Renee Zellweger, Viggo Mortensen, dan Dennis Hopper, franchise film ini telah meraup lebih dari $235 juta di seluruh dunia.
Reboot ini akan diproduseri oleh Fede Alvarez, yang dikenal karena mengarahkan Don’t Breathe dan Evil Dead(2013), bersama dengan Rodolfo Sayagues melalui perusahaan Bad Hombre. Untuk sementara ini detail plot untuk proyek film ini masih dirahasiakan oleh pihak studio