Apartment404
Dibintangi oleh Yu Jae Seok, Cha Tae Hyun, Oh Na Ra, Yang Se Chan, JENNIE, dan Lee Jung Ha adalah variety show Korea terpopuler saat ini yang tidak boleh Anda lewatkan.
Tayangan unscripted ini menampilkan para pemain yang sedang menyelidiki kebenaran di balik berbagai kejadian luar biasa yang terinspirasi oleh kisah nyata.
Simak panduan dan rangkuman episode 1-4 yang perlu kamu ketahui tentang Apartment404 di bawah ini!
Konsep acara
Kredit foto: Prime Video
Setiap episode berfokus pada tahun dan cerita spesial yang berbeda.
Para pemain mengambil inspirasi dari era tersebut dan sering kali bergaya layaknya tokoh-tokoh ikonik sesuai era.
Di setiap awal episode, enam anggota dibagi menjadi dua tim.
Grup pemain akan bervariasi di setiap episodenya dan terkadang ada tamu spesial yang menjadi anggota tambahan.
Meskipun mereka bersaing secara kelompok, ada juga misi dan keuntungan yang bisa didapatkan secara individu.
Masing-masing anggota tim sering kali memiliki identitas dan agenda rahasia yang harus mereka mainkan di luar misi tim.
Aturan Main
Kredit foto: Prime Video
Para anggota mencari petunjuk dengan memeriksa apartemen masing-masing dan berusaha memecahkan misteri di balik cerita spesial di episode tersebut.
Para tim juga berpartisipasi di permainan yang berbeda-beda di setiap episode untuk mendapatkan petunjuk atau keuntungan tambahan.
Ini adalah perlombaan antar tim dan melawan satu sama lain, seiring mereka berusaha sebaik mungkin untuk memenangkan permainan dan memecahkan misteri.
Ringkasan Episode 1
Kredit foto: Prime Video
Episode pertama berfokus di tahun 1998 yang melibatkan sebuah penemuan mengejutkan di lokasi pembangunan apartemen.
Anggota dibagi menjadi Tim Yu (Yu Jae Seok, Yang Se Chan, dan JENNIE) dan Tim Cha (Cha Tae Hyun, Oh Na Ra, dan Lee Jung Ha).
Kedua tim mencari petunjuk dan mengetahui apa yang ditemukan di lokasi pembangunan apartemen.
Namun, mereka mendapatkan hal yang mencengangkan ketika mengetahui tentang misi rahasia.
Tonton episode ini untuk melihat apakah Anda bisa mengungkap semua rahasianya.
Ringkasan Episode 2
Kredit foto: Prime Video
Episode dua membawa kita kembali lebih jauh ke masa lalu, yaitu tahun 1986.
Pembagian anggota tim pun berubah di Tim Yu (Yu Jae Seok, JENNIE, dan Lee Jung Ha) dan Tim Cha (Cha Tae Hyun, Oh Na Ra, dan Yang Se Chan).
Misteri episode ini adalah tentang seorang siswi yang hilang.
Ini adalah perlombaan untuk mengungkap kebenaran tentang hilangnya siswi tersebut dan siapa pelakunya.
Tonton episode ini untuk melihat apakah Anda bisa memecahkan misterinya.
Ringkasan Episode 3
Kredit foto: Prime Video
Episode tiga menyorot tahun 1999 dan 2000, saat dunia dilanda ketakutan millenium bug.
Dengan adanya kekhawatiran mengenai Y2K, timbul berbagai kasus dan masalah mengenai akhir zaman.
Kali ini, tim dibagi berdasarkan kelompok usia. Tim Yu (Yu Jae Seok, Cha Tae Hyun, dan Oh Na Ra) melawan Tim Yang (Yang Se Chan, JENNIE, dan Lee Jung Ha).
Saat mengumpulkan petunjuk, mereka menemukan sebuah rahasia mengenai para penghuni kompleks apartemen.
Tonton episode ini untuk menyaksikan sendiri akhir yang mengejutkan!
Ringkasan Episode 4
Kredit foto: Prime Video
Episode empat berlatar di tahun 1970-an dan mengangkat isu penyelundupan.
Episode ini juga menampilkan bintang tamu spesial, Yeonjun dari TXT, yang menggantikan Lee Jung Ha.
Untuk pertama kalinya, para anggota tidak dibagi menjadi keluarga, melainkan peran yang mereka mainkan.
Oh Na Ra, Yang Se Chan, dan Yeonjun menjadi pedagang dalam Tim Pedagang.
Yu Jae Seok berperan sebagai wali kota, Cha Tae Hyun sebagai petugas bea cukai, dan JENNIE sebagai polisi di Tim Petugas.
Meskipun memiliki misi sebagai tim, mereka juga ingin menang secara individu untuk mendapatkan hadiah uang tunai terbesar.
Tonton episode ini untuk melihat bagaimana pengejaran dan rencana mereka berjalan!
Kini setelah mengetahui rangkuman empat episode pertama, jangan lewatkan episode lainnya dan lihat siapa yang akan menjadi pemenang utama di acara ini! Saksikan Apartment404, hanya di Prime Video! Episode baru hadir mingguan setiap hari Jumat.
Apartment404 bergabung dengan ribuan film dan tontonan lainnya yang tersedia di katalog Prime Video, seperti tayangan-tayangan Indonesia The Aces, Takeshi’s Castle Indonesia, Comedy Island Indonesia, Rencana Besar, Sabtu Bersama Bapak, Induk Gajah, Berbalas Kejam, dan Perfect Strangers.
Judul-judul Korea seperti Wedding Impossible, Marry My Husband, Death’s Game, My Man is Cupid, BTS: Yet to Come, The Kidnapping Day, The Killing Vote, Tale of The Nine Tailed 1938, dan Jinny’s Kitchen, serta tayangan anime populer seperti Rurouni Kenshin.
Selain itu, tersedia juga Amazon Originals peraih penghargaan dan pujian kritikus seperti Gen V, Citadel, The Lord of the Rings: The Rings of Power, The Boys, Tom Clancy’s Jack Ryan, peraih Emmy dan Golden Globe Fleabag dan The Marvelous Mrs. Maisel.
Anggota Prime Video dapat menonton film dan tayangan-tayangan ini di mana saja dan kapan saja melalui ratusan perangkat yang kompatibel