Open Road Films akhirnya merilis trailer resmi perdana untuk film horor-komedi aneh dan unik tentang band rock Foo Fighters yang berjudul Studio 666. Trailer ini menampilkan pentolan band tersebut, Dave Grohl dan rekan-rekannya pindah ke rumah misterius yang berhantu untuk merekam album baru. Segera setelah para kru bersiap untuk melakukan proses rekaman album studio kesepuluh mereka, segalanya mulai menjadi gila dan Grohl, pemimpin band yang biasanya berkepala dingin, menjadi sedikit gila setelah goda dan dirasuki setan.
Dengan trailer ini, kita dapat melihat lebih jauh tentang bagaimana anggota Foo Fighters yang bersiap untuk rekaman. Dan sepertinya mereka menyukai rumah atau mansion yang dijadikan tempat untuk menggarap album sepuluh mereka. Namun kemudian terungkap bahwa tempat tersebut memiliki ruang bawah tanah misterius yang terlihat seperti situs ritual gelap, boneka menyeramkan yang tergantung di pohon, dan suasana menyeramkan. Saat mereka mulai bekerja, segalanya mulai kacau: tidak ada yang bisa berkonsentrasi pada musik, instrumen mereka dihancurkan, makhluk bayangan mulai muncul begitu saja, dan rumah mengerikan tersebut juga berfungsi sebagai sebuah portal ke neraka. Semuanya memuncak ketika Grohl diserang dan dirasuki setan.
Studio 666 yang berada di bawah arahan BJ McDonnell, akan berpusat kisah band tersebut saat mereka pindah ke sebuah rumah di kawasan Encino yang dikenal dengan sejarah rock and roll yang gelap untuk mulai merekam album kesepuluh yang telah lama ditunggu-tunggu oleh para penggemar mereka. Saat kreativitas mengalir, Grohl mendapati dirinya berhadapan dengan kekuatan supernatural jahat yang tidak hanya menantang kemampuan band untuk menyelesaikan album baru, tetapi juga untuk melarikan diri dengan hidup mereka.
Film unik ini akan menampilkan para anggota band legendaris tersebut seperti Dave Grohl, Taylor Hawkins, Nate Mendel, Pat Smear, Chris Shiflett, dan Rami Jaffee yang didukung oleh Whitney Cummings, Leslie Grossman, Will Forte, Jenna Ortega, dan Jeff Garlin.
Kisah film Studio 666 didasarkan pada ide cerita oleh Grohl dengan skenario yang ditulis oleh Jeff Buhler dan Rebecca Hughes dan kita tidak perlu menunggu terlalu lama untuk dapat menyaksikan Studio 666 karena mereka akan merilisnya di bioskop pada 25 Februari 2022.