Cinemags
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop
No Result
View All Result
Cinemags
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop
No Result
View All Result
Cinemags
No Result
View All Result

Kamu Bisa Nonton GODZILLA & GODZILLA MINUS ONE! Segera

Japanese Film Festival (JFF) 2024 segera berlangsung

by nuty laraswaty
September 25, 2024
in Action, Anak dan Keluarga, Animasi, Articles, Asia, Dokumenter, Drama, Events, Fiksi Ilmiah dan Fantasi, Halloween, Horor, Independen, Klasik, Komedi, Komunitas, Kriminal, Movie Articles, Movies, Musik dan Musikal, Olahraga, Pemenang Penghargaan, Percintaan, Stand-Up Komedi, Thriller
Reading Time: 4 mins read
A A
0
Godzilla, JFF
Share on FacebookShare on Twitter

GODZILLA & GODZILLA MINUS ONE!

Japanese Film Festival (JFF) di Indonesia merilis empat belas judul film yang akan menjadi line up dalam festival tahun ini.

Film Jepang yang ditayangkan hadir dari beragam genre, mulai dari animasi hingga film klasik.

Festival akan berkunjung ke enam kota yaitu Jakarta, Bandung, Makassar, Yogyakarta, Palembang dan Surabaya selama bulan November – Desember 2024.

Japanese Film Festival (JFF) 2024

Daftar film yang dibawa JFF kali ini sangat spesial!

Selain film-film terbaru yang dirilis dalam tiga tahun terakhir, JFF turut menghadirkan tiga film klasik fenomenal dan berpengaruh di industri perfilman Jepang maupun dunia.

Menayangkan film pertama dan terbaru Godzilla, Raja Monster Jepang, sekaligus!

Film GODZILLA MINUS ONE yang sempat membuat heboh atas penghargaan Best Visual Effects di Academy Awards 2024.

Akhirnya akan muncul di layar lebar Indonesia menyapa para penggemarnya, sekaligus mengajak film pendahulunya, GODZILLA yang rilis pada tahun 1954, untuk hadir pada gelaran Japanese Film Festival 2024.

Makhluk raksasa bernama Godzilla yang saat ini dikenal di seluruh dunia, pertama kali diperkenalkan pada film GODZILLA tahun 1954.

Disutradarai oleh HONDA Ishiro, film ini menceritakan kisah tragis kemunculan kembali Godzilla akibat uji coba nuklir di Jepang.

Sementara pada film GODZILLA MINUS ONE yang disutradari oleh YAMAZAKI Takashi, cerita diambil dari sudut pandang seorang mantan pilot kamikaze yang melihat langsung kemunculan Godzilla pertama kali tepat saat perang baru saja berakhir.

Menurut Guiness World Records,

Godzilla merupakan film franchise terlama yang terus berlanjut hingga saat ini.

GODZILLA MINUS ONE diproduksi dalam rangka perayaan 70 tahun Godzilla di kancah sinema Jepang dan dunia.

Dalam rentang produksi yang cukup jauh, penonton JFF akan diajak melihat sinematografi serta alur cerita Godzilla melalui dua film ini sekaligus yang dijamin akan memberikan kepuasan dan rasa takjub.

Baca Juga:  Trailer Perdana Masters of the Universe Tampilkan He-Man dan Skeletor dalam Aksi Live-Action Spektakuler

Agar dapat menikmati film dengan kualitas yang baik dan memuaskan, film GODZILLA yang ditayangkan oleh JFF kali ini hadir dalam format 4K

Remastered, yang secara perdana ditayangkan di Berlin International Film Festival 2024.

Penayangan kedua film ini pastinya akan menjadi perayaan besar di Indonesia, khususnya bagi seluruh penggemar film dan pecinta franchise Godzilla.

Tampilkan mahakarya legendaris animasi Jepang, AKIRA.

Tidak hanya Godzilla, JFF menghadirkan salah satu anime ikonik sepanjang sejarah berjudul AKIRA.

Sebuah mahakarya animasi Jepang yang terus memukau dunia lebih dari tiga puluh tahun sejak dirilis pada tahun 1988.

Film ini merupakan adaptasi dari manga dengan judul yang sama karya sang sutradara, OTOMO Katsuhiro, yang menggambarkan sebuah dunia apokaliptik dengan kualitas animasi yang kuat dan menakjubkan.

AKIRA bercerita tentang seorang pemuda bernama Kaneda yang berusaha menyelamatkan temannya, Tetsuo, dari kekuatan misterius dan berbahaya.

Misi penyelamatan ini mengajak penonton ikut dalam petualangan penuh aksi, drama bahkan supranatural serta merasakan Neo Tokyo melalui mata Kaneda dan gengnya yang muda, kuat, dan nakal!

Kolaborasi produksi film Jepang menampilkan aktris senior tanah air, Christine Hakim!

Film lainnya datang dari film lawas garapan OGURI Kohei, Sleeping Man, yang dirilis pada tahun 1996.

Sleeping Man menampilkan aktor-aktor kawakan dari berbagai negara seperti Christine Hakim (Indonesia), YAKUSHO Koji (Jepang), dan Ahn Sung-ki (Korea).

Film ini berkisah tentang seorang pria bernama Takuji yang mengalami koma setelah kecelakaan di pegunungan.

Berlatar pemandangan prefektur Gunma yang cantik, film ini didukung penuh oleh pemerintah prefektur Gunma.

Menariknya, Sleeping Man menjadi film pertama yang diproduksi oleh pemerintah daerah menggunakan pajak.

Hal ini kemudian menarik minat masyarakat dan memprakarsai dukungan pemerintah lokal di Jepang terhadap produksi film.

Baca Juga:  Nominasi Oscar 2026 Resmi Diumumkan, Sinners Cetak Sejarah Academy Awards

Film ini mendapatkan penghargaan dari Kementerian Dalam Negeri Jepang atas prestasinya dalam meningkatkan atensi masyarakat terhadap prefektur Gunma serta meningkatkan pendapatan daerah.

Sleeping Man juga menjadi salah satu film bersejarah dalam perjalanan karir Christine Hakim selama lebih dari 50 tahun berkarya di dunia keaktoran.

Selain tayang selama enam bulan penuh di Iwanami Hall, Tokyo, dan mencetak rekor baru sebagai pemutaran tunggal.

Film ini banyak memenangkan penghargaan internasional, salah satunya adalah Special Grand Prix of the Jury
pada Montreal World Film Festival 1996.

Membawa karya ke-90 sutradara veteran Jepang, YAMADA Yoji.

MOM, IS THAT YOU?! adalah film ke-90 dari YAMADA Yoji, sutradara veteran Jepang yang menelurkan film-film seri Tora-san (menjadi seri film terpanjang di dunia).

Selain itu ada film The Twilight Samurai yang menjadi nominasi Academy Awards pada tahun 2002.

Pada film ini, YAMADA Yoji kembali mengajak YOSHINAGA Sayuri, aktris yang sejak dulu selalu terlibat pada karya-karyanya.

YAMADA Yoji merupakan sutradara yang dalam 30 tahun terakhir mendapatkan beragam penghargaan dari kaisar Jepang, seperti Person of Cultural Merit dan Order of the Rising Sun.

Nantikan film MOM IS THAT YOU?! yang juga menjadi karya untuk menyambut usia sang sutradara ke-92 tahun pada 2024 ini.

Selain film-film di atas, ada belasan film Jepang lainnya yang dapat dinikmati selama festival berlangsung.

 

Tags: Academy AwardsAkiraGodzillaGodzilla Minus OneJapanese Film FestivalJapanese Film Festival (JFF) 2024JFFMOM IS THAT YOU?!Montreal World Film Festival 1996Order of the Rising SunPerson of Cultural Meritprefektur GunmaSleeping ManThe Twilight SamuraiYAMADA YojiYAMAZAKI TakashiYOSHINAGA Sayuri
Previous Post

Lee Soon-Jae dan Sophie: Duo Unik Pemecah Misteri di Who Knows Your Secret

Next Post

Rekomendasi Drama Tiongkok di WeTV yang Wajib Ditonton

Related Posts

Film Dirty Dancing Dapat Sekuel Setelah 40 Tahun
Barat

Film Dirty Dancing Dapat Sekuel Setelah 40 Tahun

29/01/2026
Keke Palmer dan Demi Moore Beradu Akting di Teaser Trailer Film Sci-Fi Komedi I Love Boosters
Barat

Keke Palmer dan Demi Moore Beradu Akting di Teaser Trailer Film Sci-Fi Komedi I Love Boosters

29/01/2026
Bintang Fantastic Four MCU Gabung Film Baru Charlize Theron Berjudul Tyrant
Barat

Bintang Fantastic Four MCU Gabung Film Baru Charlize Theron Berjudul Tyrant

29/01/2026
Ready or Not 2: Here I Come
Barat

Film Ready or Not 2: Here I Come Maju Jadwal Rilis, Siap Tayang Lebih Cepat dan Premier di SXSW

28/01/2026
Next Post
Rekomendasi Drama Tiongkok di WeTV yang Wajib Ditonton

Rekomendasi Drama Tiongkok di WeTV yang Wajib Ditonton

[elfsight_youtube_gallery id="2"]

Popular 24 Hours

  • Ready or Not 2: Here I Come

    Film Ready or Not 2: Here I Come Maju Jadwal Rilis, Siap Tayang Lebih Cepat dan Premier di SXSW

    404 shares
    Share 162 Tweet 101
  • Fenomena Brat Charli xcx Menggila, Film A24 The Moment Pecahkan Rekor Penjualan

    403 shares
    Share 161 Tweet 101
  • Gabriel Basso Dikabarkan Akan Bergabung dengan Sydney Sweeney di Film Live-Action Gundam

    402 shares
    Share 161 Tweet 101
  • Sekuel Film The Beekeeper Akhirnya Dapat Tanggal Rilis Resmi

    402 shares
    Share 161 Tweet 101
  • Film SUZZANNA: Santet Dosa di Atas Dosa Merilis Official Trailer

    401 shares
    Share 160 Tweet 100
Cinemags

© 2021 - 2025 Cinemags

Information

  • About Us
  • Advertise
  • Privacy Policy
  • Contact Us

Follow Us

No Result
View All Result
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop

© 2021 - 2025 Cinemags