Disney tampaknya senang dengan Moon Knight dari Marvel Cinematic Universe, karena penulis serial tersebut, Sabir Pirzada secara resmi telah ditunjuk untuk mengembangkan Nova project untuk perusahaan tersebut. Meskipun sejauh ini hanya ada sedikit informasi tentang proyek tersebut, Deadline menginformasikan bahwa Nova mungkin akan fokus pada sosok Richard Rider, manusia pertama yang menjadi Nova di Marvel Comics.
Belum terungkap juga apakah proyek tersebut akan menjadi film atau serial televisi untuk layanan streaming Disney+. Tanggal rilis untuk proyek tersebut saat ini juga belum diketahui. Seperti semua properti MCU, serial tersebut akan diproduseri oleh Kevin Feige.
Nova, alias Richard Rider, membuat debut komiknya dalam seri Super Adventures edisi 1976 yang berjudul “The Man Called Nova.” Superhero itu diciptakan oleh penulis buku komik Mark Wolfman. Rider adalah anggota Nova Corps, sama seperti Green Lantern Corps dari DC, yang pada dasarnya adalah pasukan polisi luar angkasa. Meskipun karakter Rider belum muncul di MCU, korpsnya muncul di film Guardians of the Galaxy pertama. Mengingat keterlibatan besar sang pahlawan di luar angkasa, proyek ini akan membawa lebih banyak fiksi ilmiah daripada elemen fantasi ke MCU. Sosok superhero ini memiliki kekuatan super, dapat terbang, dan tahan cedera. Sebagai informasi sosok Nova saat ini (dalam komiknya) adalah Sam Alexander.
Seperti telah disebutkan di atas, Nova Corps sudah muncul di MCU di film Guardians of the Galaxy. Dalam film-film tersebut, mereka adalah pasukan elit planet Xandar, meskipun tidak pernah ada penyebutan superhero bernama Nova. Dan semenjak James Gunn menggunakan Nova Corps dalam filmnya, penggemar bertanya-tanya kapan MCU akhirnya akan memperkenalkan Richard Rider atau Sam Alexander. Namun, harapan berkurang drastis setelah peristiwa Avengers: Infinity Wars, karena terungkap Thanos (Josh Brolin) menghancurkan Xandar dalam usahanya untuk mengambil Power Stone.
Karena superhero ini adalah pahlawan kosmik, dia bisa menjadi cameo di The Marvels (Captain Marvel 2) yang akan datang sebelum mendapatkan proyek solonya, atau bahkan menjadi bagian dari Secret Invasion, sebuah serial terbaru dari MCU yang berfokus pada Skrull yang dapat berubah bentuk. Dan karena ia juga memiliki sejarah komik yang panjang dalam melawan Skrull, akan sangat tepat bagi sang pahlawan untuk terlibat dengan alur cerita galaksi lain di MCU.