Film anime baru yang berjudul Witch on the Holy Night (Mahoutsukai no Yoru) dari studio yang memproduksi serial dan film dari anime populer, Demon Slayer telah diumumkan dan bahkan telah meluncurkan sebuah teaser.
Berdasarkan novel visual yang dikembangkan oleh perusahaan game Jepang, Type-Moon dan dirilis pada April 2012, ceritanya akan berseting di akhir era Shōwa pada akhir 1980-an di sebuah kota bernama Misaki. Protagonis utamanya adala seorang siswa sekolah bernama Soujuurou Shizuki yang baru saja pindah dari pedesaan dan baru mengenal gaya hidup kota modern. Hal-hal normal yang dijalani olehnya akan selamanya berubah ketika Soujuurou bertemu dengan dua penyihir modern, Aoko Aozaki dan Alice Kuonji, yang hidup sendiri dan dalam kerahasiaan di sebuah rumah besar di atas bukit.
Teaser yang baru diluncurkan tersebut tidak menunjukkan banyak plot dari film ini tetapi cukup dapat menggambarkan dua karakter utama, Aoko Aozaki dan Alice Kuonji. Mereka diperlihatkan sedang berdiri di ladang bunga di malam hari sambil memainkan melodi piano yang damai.
Ini bukan pertama kalinya studio ufotable bertanggung jawab atas animasi dan produksi game Type-Moon, juudl terkenal lainnya adalah The Garden of Sinners (Kara no Kyoukai). Sampai saat ini, film adaptasi Witch on the Holy Night belum memiliki tanggal tayang atau tanggal rilis yang pasti.
Dan untuk memudahkan para penggemar untuk mengikuti perkembangan proyek film ini, mereka meluncurkan sebuah akun Twitter resmi untuk film tersebut dan juga senuah situs web resmi untuk membantu kampanye pemasarannya.