Cinemags
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop
No Result
View All Result
Cinemags
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop
No Result
View All Result
Cinemags
No Result
View All Result

Trailer Anyar The New Mutants Kembali Hadirkan Aroma Horor Mencekam

by Kent
July 17, 2020
in Barat, Horor, Movies, News, Superhero, Thriller
Reading Time: 2 mins read
A A
0
Share on FacebookShare on Twitter

Twentieth Century Studios dan Marvel Entertainment telah merilis trailer khusus untuk The New Mutants. Dan mereka kembali menegaskan aroma horor dengan suasana thriller yang cukup kental dalam film superhero ini dengan menyelipkan beberapa adegan yang cukup menyeramkan. Film yang sudah lama ditunggu-tunggu ini akan hadir di acara spesial pada ajang San Diego ComicCon@Home tahun ini, yang akan diadakan minggu depan. Penulis dan sutradara Josh Boone akan “hadir” bersama para pemeran filmnya untuk mempromosikan film ini.

The New Mutants adalah film thriller superhero bertema horor yang mengambil setting di rumah sakit terpencil tempat sekelompok mutan muda ditahan untuk pemantauan psikiatris. Ketika kejadian aneh mulai terjadi, baik kemampuan mutan baru mereka dan persahabatan mereka akan diuji saat mereka berjuang untuk mencoba dan berhasil keluar hidup-hidup.

Dalam film ini, Anya Taylor-Joy berperan sebagai sebagai Illyana Rasputin/Magik, seorang mutan Rusia dengan kekuatan sihir dan merupakan saudara perempuan Colossus; Maisie Williams sebagai Rahne Sinclair/Wolfsbane, seorang mutan Skotlandia dengan kekuatan untuk berubah menjadi serigala; Charlie Heaton sebagai Sam Guthrie/Cannonball, seorang mutan Amerika yang dapat mendorong dirinya ke udara; Henry Zaga sebagai Roberto da Costa/Sunspot, mutan asal Brasil dengan kemampuan untuk memanipulasi energi matahari; dan Blu Hunt sebagai Danielle Moonstar/Mirage, mutan suku asli Amerika yang memiliki kekuatan untuk menciptakan ilusi dari ketakutan dan keinginan pikiran seseorang.

Fox awalnya merencanakan untuk merilis The New Mutants di bioskop pada 13 April 2018. Namun kemudian pihak studio memutuskan untuk memindahkan jadwal rilis ke Februari 2019 dan kemudian memilih untuk memindahkannya lagi agar tidak bersaing dengan Deadpool 2. Dari sana, film ini pindah ke Agustus 2019 dan kemudian April 2020, yang dipindahkan lagi, karena keadaan dunia saat ini. Film ini sekarang dijadwalkan untuk rilis pada 28 Agustus 2020, meskipun demikian ancaman penundaan masih dapat terjadi  karena kasus penyebaran COVID-19 yang terus meningkat di sejumlah kota besar di Amerika Serikat.

Baca Juga:  Ryan Reynolds Siapkan Film Deadpool Baru Bareng Tim X-Men

 

Tags: Alice BragaAnya Taylor-JoyBerita FilmBlu HuntCharlie HeatonHenry ZagaJosh BooneMaisie WilliamsSan Diego ComicCon@HomeSDCC 2020TrailerTwentieth Century Studios
Previous Post

Bioskop Indonesia di masa new normal

Next Post

Mike Tyson Bersiap Melawan Hiu di Tyson Vs. Jaws

Related Posts

Warung Pocong
Celebrity

Mengapa Orang Tertarik dengan Pesugihan? Apakah Warung Pocong Jawabannya?

10/05/2025
Baeksang Arts Awards 2025
Asia

Pemenang Baeksang Arts Awards 2025 : Film Korea Menuai Penghargaan Bergengsi

10/05/2025
The Hunt for Gollum
Action

Warner Bros. Umumkan Tanggal Rilis Film “The Lord of the Rings: The Hunt for Gollum”

10/05/2025
X-Men
Action

Era Mutan Dimulai: Sutradara Thunderbolts Siap Pimpin Film X-Men di MCU

10/05/2025
Next Post
Mike Tyson Bersiap Melawan Hiu di Tyson Vs. Jaws

Mike Tyson Bersiap Melawan Hiu di Tyson Vs. Jaws

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Unfortunately, an error occurred:
Cinemags
Cinemags
• 1.6K Subscribers • 325 Videos • 493K Views
Official Account of Cinemags "More than Movie Magazine"
  • Uploads
1 

Popular 24 Hours

  • Traveloka CGV

    Sebelum Nonton, Kenali Dulu Ragam Kelas di Bioskop CGV

    29889 shares
    Share 11955 Tweet 7472
  • 10 Film dengan Konten Dewasa yang Bisa Kamu Tonton di Netflix (US)

    21409 shares
    Share 8564 Tweet 5352
  • Era Mutan Dimulai: Sutradara Thunderbolts Siap Pimpin Film X-Men di MCU

    402 shares
    Share 161 Tweet 101
  • Film “Weapons” dari Zach Cregger: Sebuah Film Horor yang Berpotensi Berbagi Universe dengan “Barbarian”

    402 shares
    Share 161 Tweet 101
  • Pemenang Baeksang Arts Awards 2025 : Film Korea Menuai Penghargaan Bergengsi

    402 shares
    Share 161 Tweet 101
Cinemags

© 2021 - 2025 Cinemags

Information

  • About Us
  • Advertise
  • Privacy Policy
  • Contact Us

Follow Us

No Result
View All Result
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop

© 2021 - 2025 Cinemags