Pada tahun 2001 yang lalu, Nicole Kidman pernah membintangi sebuah film horor The Others yang cukup mencuri perhatian dunia karena endingnya. Kini menurut laporan dari Entertainment Weekly, film arahan Alejandro Amenábar tersebut akan dibuat ulang atau diremake oleh Hollywood melalui Sentient Entertainment.
The Others yang ditulis dan diarahkan Amenábar, dibintangi oleh Nicole Kidman sebagai janda di Inggris pada 1945 yang tinggal di rumah yang luas dengan dua anak yang menderita fotosensitifitas. Ukuran rumah yang luas tersebut tidak menghentikan Amenábar untuk menyulap beberapa adega klaustrofobia ketika sosok misterius menyerang kehidupan keluarga tersebut.
Uniknya film ini mencerminkan praktek social distancing yang sedang terjadi saat ini. Keluarga yang menjadi pusat perhatian di film tersebut dikisahkan juga hidup dalam keadaan tersebut dengan mengucilkan diri dari lingkungan sekitarnya.
Film ini menjadi film berbahasa Inggris pertama yang mencetak Film Terbaik di Goya Awards, yang setara dengan Oscar di Spanyol namun tidak menampilkan satu kata pun dari bahasa Spanyol. The Others juga mendapatkan nominasi untuk Skenario Asli Terbaik di BAFTA, serta nominasi Aktris Terbaik Golden Globe untuk Kidman.