Sutradara Terminator: Dark Fate, Tim Miller mengatakan dia tidak akan pernah bekerja dengan James Cameron lagi. Sekuel langsung yang sangat dinanti-nantikan untuk Terminator 2: Judgment Day masih berjuang di box office. Penggemar franchise ini sangat senang mendengar bahwa James Cameron kembali dengan Arnold Schwarzenegger dan Linda Hamilton, hasilnya tidak sesuai dengan harapan yang begitu besar.
Dilansir dari MovieWeb, Miller dan Cameron dilaporkan sering bentrok selama pembuatan film dan sutradara ini masih mengalami trauma. Menurut laporan yang beredar, James Cameron mengalami banyak dilema ketika proses penyuntingan Terminator: Dark Fate.
James Cameron mengungkapkan bahwa ada “drama” di balik layar Terminator: Dark Fate dalam sebuah wawancara baru-baru ini. Dia mengklaim bahwa dia tidak menyukai hasil suntingan Tim Miller dan mengatakan bahwa argumen berubah menjadi “pertumpahan darah.” Ternyata, Miller harus setuju dan ketika ditanya apakah dia akan bekerja dengan Cameron lagi atau tidak, dia bilang itu “tidak.” Tim Miller menjelaskan.
“I can say no, but it has nothing to do with whatever trauma I have from the experience. It’s more that I just don’t want to be in a situation again where I don’t have the control to do what I think is right. I just got an email last week from Jim, who said, ‘I know we clashed a little bit. I put it all down to two strong, creative people with differences of opinion and I think it made the movie better. I’ll be back in L.A. in December. Let’s go get a beer.'”
Disutradarai oleh Tim Miller (Deadpool), Terminator: Dark Fate menampilkan Arnold Schwarzenegger dan Linda Hamilton kembali ke peran ikonik mereka sebagai The Terminator T-800 dan Sarah Connor dari dua film pertama. Edward Furlong juga akan kembali sebagai John Connor dalam film yang akan rilis di bioskop pada tanggal 1 November tersebut.
Dark Fate menyambut kembali Hamilton dalam perannya yang ketiga di layar lebar sebagai Sarah Connor dan penampilan keenam untuk Schwarzenegger sebagai mesin pembunuh yang berubah pahlawan dari kisah pemberontakan melawan mesin. Film ini, bagaimanapun, akan mengabaikan film ketiga hingga kelima dalam franchise ini dan dilanjutkan sebagai cerita setelah Terminator 2: Judgment Day.
Schwarzenegger dan Hamilton ditemani pendatang baru Gabriel Luna, Mackenzie Davis, dan Natalia Reyes. Karakter Grace yang diperankan oleh Davis adalah manusia hibrida cyborg yang bertugas melindungi Dani yang diperankan oleh Reyes dari Terminator baru (Luna).