Tom Holland sepertinya tidak mengalami minggu yang baik. Pertama kali muncul berita bahwa Marvel Studios tidak akan lagi terlibat dengan film Spider-Man di masa depan, pada dasarnya mengeluarkan Spidey dari Marvel Cinematic Universe, dan sekarang muncul kabar bahwa film Sony Pictures, Uncharted telah kehilangan sutradara (lagi).
Deadline membawa kabar bahwa Dan Trachtenberg (The Boys, 10 Cloverfield Lane) tidak akan lagi mengarahkan adaptasi film Sony Pictures dari game PlayStation, Uncharted. Studio kini sedang mencari sutradara baru. Sedangkan Holland (Spider-Man: Far From Home) sampai saat ini masih terikat untuk membintangi sebagai Nathan Drake muda dalam film yang akan diproduksi oleh PlayStation Productions ini. Film ini akan menjadi produksi fitur film pertama dari Sony PlayStation Productions, yang didirikan oleh Sony tahun lalu.
Sebelumnya proyek ini juga telah mengalami bongkar pasang sutradara dengan pernah melibatkan David O. Russell, Seth Gordon dan Shawn Levy.
Adaptasi ini akan menjadi sebuah film prekuel untuk seri gamenya, dibintangi oleh Tom Holland (Spider-Man: Far From Home) dan mengambil dasar dari kisah Uncharted 3: Drake’s Deception, dimana seorang pencuri muda, Nathan Drake pertama kali bertemu dengan mitra dan mentornya Victor Sullivan dan meletakkan fondasi bagi seluruh franchise game.
Uncharted merupakan seri video game yang dirilis oleh Sony Interactive Entertainment dengan pengembangan yang dilakukan oleh Naughty Dog, Bend Studio, dan Bluepoint Games. Dirilis pertama kali tahun 2007 dengan seri pertamanya yang berjudul Uncharted: Drake’s Fortune, diikuti dengan Uncharted 2: Among Thieves, Uncharted 3: Drake’s Deception, dan prekuelnya yang berjudul Uncharted: Golden Abyss. Seri keempat dari game third-person shooter ini rilis pada tanggal 10 Mei 2016 lalu dengan judul Uncharted 4: A Thief’s End dan akan hadir pula Uncharted: The Lost Legacy yang ditujukan untuk konsol PlayStation 4.