Pihak Disney memang tidak main-main dengan ambisi mereka untuk “menghidupkan” kembali film-film kartun klasik mereka ke ranah live action. Dan yang terbaru adalah film animasi tahun 2002, Lilo & Stitch. Dalam proyek ini mereka kembali akan menggunakan konsep gabungan live action dan CGI.
Mike Van Waes (Not in Kansas) akan menulis naskah proyek live action ini, namun belum ada pengumuman mengenai sutradara yang akan mengarahkan filmnya. Dan film ini akan segera menyusul proyek live action yang sebelumnya telah diwujudkan oleh Disney seperti Dumbo, The Lion King, Aladdin, Cinderella, The Jungle Book, Beauty and the Beast dan Pete’s Dragon. Bahkan ada beberapa dari judul di atas yang masih belum dirilis.
Lilo & Stitch versi animasinya ditulis dan disutradarai oleh Dean DeBlois dan Chris Sanders (How to Train Your Dragon). Kisahnya sangat lekat dengan budaya Hawaii dan menceritakan tentang ikatan yang terbentuk antara seorang gadis kesepian bernama Lilo dan alien mirip anjing bernama Stitch yang merupakan hasil rekayasa genetik. Film ini menghadirkan berbagai elemen tenang pengejaran alien, pekerja sosial, dan ikatan keluarga.