Setelah menghadirkan sebuah teaser sehari sebelumnya, akhirnya pihak Disney dan Lucasfilm menghadirkan sebuah full trailer atau official teaser dari film Solo: A Star Wars Story. Untuk pertama kalinya para penggemar dapat melihat sosok urakan dari karakter favorit mereka, Han solo di masa mudanya.
Dalam trailer ini terlihat bagaimana Han solo muda terlibat berbagai petualangan seru bersama para sahabatnya termasuk Chewbacca dan Lando Calrissian (Donald Glover). Dan sudah pasti pesawat kebanggaan sang jagoan, Millennium Falcon juga ikut beraksi dalam promo ini. Tidak ketinggalan pula karakter baru yang diperankan oleh Woody Harrelson dan Emilia Clarke juga ikut meramaikan trailer penuh aksi petualangan seru ini. Dalam beberapa adegan di klip trailer ini aroma atau nuansa film Rogue One sangat terasa.
Baca Juga: TV-Spot Avengers: Infinity War Ini Ungkap Tameng Baru Captain America
Film yang akan dirilis pada tanggal 25 Mei ini akan menceritakan petualangan penyelundup serta penipu muda bernama Han Solo ketika ia bertemu partnernya, Chewbacca dan penjudi ulung yang bernama Lando Calrissian.
Board the Millennium Falcon and journey to a galaxy far, far away in “Solo: A Star Wars Story,” an all-new adventure with the most beloved scoundrel in the galaxy. Through a seres of daring escapades deep within a dark and dangerous criminal underworld, Han Solo meets his mighty future copilot Chewbacca and encounters the notorious gambler Lando Calrissian, in a journey that will set the course of one of the Star Wars saga’s most unlikely heroes.
Solo: A Star Wars Story disutradarai Ron Howard serta dibintangi oleh Alden Ehrenreich yang berperan sebagai sebagai Han Solo, Donald Glover yang akan berperan sebagai Lando Calrissian, serta Woody Harrelson yang akan berperan sebagai mentor Han Solo, Phoebe Waller-Bridge dan bintang dari serial Game of Thrones, Emilia Clarke dengan peran misteriusnya.
Naskah film ini ditulis oleh Lawrence Kasdan (Raiders of the Lost Ark, The Big Chill) dan Jon Kasdan (The First Time) yang akan mengambil inti cerita tentang masa muda Solo sebagai seorang penyeludup, pencuri dan “penipu”. Lawrence Kasdan sebenarnya sudah tidak asing dengan dunia Star Wars karena dia juga terlibat dalam The Empire Strikes Back, Return of the Jedi, dan Star Wars: The Force Awakens sebagai salah satu penulis naskahnya.