Cinemags
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop
No Result
View All Result
Cinemags
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop
No Result
View All Result
Cinemags
No Result
View All Result

Akhirnya Trailer Perdana Tomb Raider Hadir dengan Segudang Aksi Memukau

by Kent
September 20, 2017
in News
Reading Time: 2 mins read
A A
0
tomb Raider
Share on FacebookShare on Twitter

tomb Raider

Apa yang Anda bayangkan jika mendengar tentang Tomb Raider. Tentunya akan membayangkan petualangan dan berbagai aksi berbahaya yang dilakukan oleh sosok wanita tangguh bernama Lara Croft. Setelah beberapa tahun yang lalu kita melihat aksi Angelina Jolie sebagai Croft, kini sosok ini diperankan kembali oleh artis pemenang Oscar, Alicia Vikander. Dan kini pihak Warner Bros. telah merilis trailer perdana dari film ini.

Gambaran mengenai karkater Lara Croft tersebut divisualisasikan dengan jelas dalam trailer perdana Tomb Raider yang merupakan sebuah soft reboot. Vikander tampak tidak canggung dalam melakukan berbagai adegan aksi seru dan sudah tentu melibatkan bahaya. Klip ini memberikan gambaran bagaimana Lara Croft menemukan jati dirinya sebagai seorang petualang dengan melakukan perjalanan menemukan misteri peninggalan ayahnya.

Baca Juga: Tomb Raider Hadirkan Poster dan Teaser Trailer Perdana!

Selain Vikander, proyek reboot Tomb Raider ini juga dibintangi oleh Walton Goggins (Justified, The Hateful Eight) telah bergabung sebagai villain utama bernama Father Mathias Vogel, serta aktor serial  Into the Badlands Daniel Wu berperan sebagai kapten kapal yang membantu Lara Croft mencari ayahnya, Lord Richard Croft yang diperankan oleh Dominic West. Mereka semua diarahkan oleh sutradara film The Wave, Roar Uthaug.

Pihak studio juga merilis sinopsis dari proyek reboot ini. Inti dari plot film ini akan menceritakan petualangan Lara Croft mencari ayahnya yang menghilang di Jepang. Untuk lebih jelasnya, inilah sinopsis lengkap film ini:

“Tujuh tahun setellah peristiwa menghilangnya sang ayah, Lara Croft yang kini telah berusia 21 tahun menolak untuk menjalankan kerajaan bisnis keluarganya. Ia lebih memilih untuk bekerja sebagai kurir di London dan mengambil kuliah di sana. Namun kemudian sebuah peristiwa membuatnya kembali tertarik untuk menyelidiki kasus menghilang ayahnya tersebut. Hal ini membuatnya berpetualang dan melakukan perjalanan kesebuah situs kuno di pesisir Jepang. Secara tiba-tiba hal ini menjadi petualangan yang diluar dugaan Lara, ia harus “bersenjatakan” kecerdasan otaknya, kegigihan serta semangat yang pantang menyerah. Petualangan dan pengalaman Lara ini kemudian akan menjadikannya seorang yang tangguh dan mendapatkan julukan Tomb Raider.”

Tomb Raider Reboot akan dirilis pada tanggal 16 Maret 2018.

Baca Juga:  Trailer The Night Agent Season 3 Rilis, Misi Paling Berbahaya Peter Sutherland Dimulai
Tags: Alicia VikanderBerita FilmTomb RaiderTrailerWarner Bros
Previous Post

Kate Winslet Tampil Menggoda dalam Poster Wonder Wheel

Next Post

Full Trailer Perdana Marvel’s The Punisher Hadirkan Misi Penuh Dendam dari Frank Castle

Related Posts

Bintang Schitt’s Creek dan Home Alone,  Meninggal Dunia di Usia 71 Tahun
Barat

Bintang Schitt’s Creek dan Home Alone, Meninggal Dunia di Usia 71 Tahun

31/01/2026
Usai F1, Brad Pitt Kembali dengan Film Gelap dan Intens Berjudul The Riders
Barat

Usai F1, Brad Pitt Kembali dengan Film Gelap dan Intens Berjudul The Riders

30/01/2026
Live action Gundam
Action

Netflix Resmi Amankan Film Live-Action Gundam yang Dibintangi Sydney Sweeney

30/01/2026
Ana de Armas Akan Bintangi Film Thriller Psikologis Berjuudl Sweat, Siap Tampilkan Sisi Gelap Dunia Influencer
Barat

Ana de Armas Akan Bintangi Film Thriller Psikologis Berjuudl Sweat, Siap Tampilkan Sisi Gelap Dunia Influencer

30/01/2026
Next Post
marvel's the punisher

Full Trailer Perdana Marvel’s The Punisher Hadirkan Misi Penuh Dendam dari Frank Castle

[elfsight_youtube_gallery id="2"]

Popular 24 Hours

  • Traveloka CGV

    Sebelum Nonton, Kenali Dulu Ragam Kelas di Bioskop CGV

    31512 shares
    Share 12604 Tweet 7878
  • Usai F1, Brad Pitt Kembali dengan Film Gelap dan Intens Berjudul The Riders

    405 shares
    Share 162 Tweet 101
  • Spin-off Extraction: Tygo Jadi yang Paling Brutal? Netflix Gandeng Tim Stunt Iko Uwais

    405 shares
    Share 162 Tweet 101
  • Bintang Schitt’s Creek dan Home Alone, Meninggal Dunia di Usia 71 Tahun

    400 shares
    Share 160 Tweet 100
  • Film-Film Jepang tentang Permainan Maut

    829 shares
    Share 332 Tweet 207
Cinemags

© 2021 - 2025 Cinemags

Information

  • About Us
  • Advertise
  • Privacy Policy
  • Contact Us

Follow Us

No Result
View All Result
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop

© 2021 - 2025 Cinemags