Film Wonder Woman 1984 akan kembali menampilkan sosok Antiope dan Ratu Hippolyta melalui adegan flashback. Seperti kita ketahui Antiope telah gugur di paruh pertama film Wonder Woman ketika terjadi serangan di pantai. Hal ini dipastikan oleh Net-A-Porter dan Robin Wright serta Connie Nielsen akan segera terbang ke Spanyol untuk melakukan pengambilan gambar dari adegan yang dimaksud.
Sebelumnya juga terungkap secara mengejutkan bahwa karakter Steve Trevor (Chris Pine) akan “dihidupkan” kembali.
Pengambilan gambar proyek Wonder Woman 1984 dilakukan di Washington D.C., Alexandria, Virginia, dan Inggris, Spanyol serta Kepulauan Canary. Detail kisah film ini masih tertutup rapat, namun beberapa informasi mengatakan bahwa Wonder Woman (Gal Gadot) akan menghadapi negara Uni Soviet (Rusia) dalam era perang dingin. Sedangkan sosok supervillain yang akan dihadapi oleh superhero dari Amazon ini adalah Cheetah yang diperankan oleh Kristen Wiig.
Patty Jenkins kembali sebagai sutradara film kedua ini setelah proses negosiasi yang cukup panjang dengan pihak produser dan WB. Ia juga menulis naskahnya bersama dengan Geoff Johns dan penulis naskah The Expendables, Dave Callaham.
Wonder Woman 1984 akan dirilis pada tanggal 1 November 2019.