Setelah mulai tayang perdana 5 April lalu, serial drama aksi dari Cinemax, Warrior telah diperbarui untuk musim kedua. Hal ini diumumkan oleh Len Amato, presiden dari HBO Films, Miniseries and Cinemax Programming. Namun mereka tidak mengungkapkan kapan Warrior Season 2 akan ditayangkan.
“Visi Bruce Lee hidup dan sehat,” kata Amato. “Warrior menggabungkan seni bela diri berenergi tinggi dengan kecerdasan dan otak. Kami sangat senang memperbarui pertunjukan yang hebat untuk musim kedua di Cinemax. “
Serial yang dibintangi oleh Joe Taslim ini, kisahnya diangkat berdasarkan tulisan bintang aksi legendaris Bruce Lee. Joe akan memerankan sosok Li Yong, seorang perwira yang jago bela diri. Sedangkan tokoh utama serial ini akan diemban oleh Andrew Koji yang berperan sebagai Ah Sahm, seorang pemuda yang sangat berbakat akan ilmu bela diri dan sedang melakukan perjalanan dari China menuju San Fransisco. Dengan mengambil latar tahun 1800-an, kisah serial ini akan memfokuskan pada perang organisasi kriminal.
Warrior adalah seri drama yang penuh aksi yang terjadi selama perang antar geng Chinatown brutal di San Francisco pada paruh kedua abad ke-19. Serial ini mengikuti kisah Ah Sahm, yang sangat ahli dalam seni bela diri dan kemudian berimigrasi dari Cina ke San Francisco. Dengan latar yang cukup misterius ia kemudian menjadi tukang pukul untuk salah satu geng paling kuat di Chinatown.
Serial ini juga didukung oleh Olivia Cheng sebagai Ah Toy, Jason Tobin sebagai Young Jun, Dianne Doan sebagai Mai Ling, Kieran Bew sebagai Officer “Big Bill” O’Hara, Dean Jagger sebagai Dan Leary, Joanna Vanderham sebagai Penelope Blake, Tom Weston-Jones sebagai Richard Lee, Hoon Lee sebagai Wang Chao, Langley Kirkwood sebagai Walter Buckley, Christian McKay sebagai Walikota Samuel Blake, dan Perry Yung sebagai Pendeta Jun.