Cinemags
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop
No Result
View All Result
Cinemags
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop
No Result
View All Result
Cinemags
No Result
View All Result

Warner Bros. Mengganti Penulis Naskah Wonder Woman

by Kent
July 12, 2016
in News
Reading Time: 2 mins read
A A
0
Penulis Naskah Wonder Woman
Share on FacebookShare on Twitter

Penulis Naskah Wonder Woman

Sebuah berita mengejutkan datang dari film Wonder Woman yang telah menyelesaikan proses pengambilan gambarnya beberapa waktu yang lalu. Dalam keterangan pers Warner Bros. menyangkut kehadiran mereka dalam ajang San Diego Comic-Con terselip sebuah fakta mengejutkan. Menurut sumber dari Collider, penulis naskah dari film Wonder Woman bukanlah Jason Fuchs (Pan dan Ice Age: Continental Drift) seperti yang tertera di IMDB dan keterangan sebelumnya. Warner Bros. mengumumkan bahwa penulis naskah sebenarnya dari film Wonder Woman adalah Allan Heinberg and Geoff Johns. Sepertinya pihak studio tidak sejalan dengan hasil karya Fuchs sehingga mereka memutuskan untuk mengganti naskah dan penulis dari film Wonder Woman.

Tentang Film Wonder Woman

Para pemain dari film solo sang putri Amazon ini adalah Chris Pine (Star Trek) sebagai Captain Steve Trevor, Robin Wright (The Girl with the Dragon Tattoo,“House of Cards”), Danny Huston (Clash of the Titans, X-Men Origins: Wolverine), David Thewlis (The Theory of Everything), Ewen Bremner (Exodus: Gods and Kings, Snowpiercer), Saïd Taghmaoui (American Hustle), Elena Anaya (The Skin I Live In) dan Lucy Davis (Shaun of the Dead), Connie Nielsen (Gladiator, Nymphomaniac: Vol. I ) sebagai Hippolyta  serta tidak lupa Gal Gadot (Furious 6 ) sebagai Diana Prince/Wonder Woman. Sedangkan Patty Jenkins (Monster) akan betindak sebagai sutradara film ini. Dengan Charles Roven, Zack Snyder dan Deborah Snyder akan bertindak sebagai produser berserta Richard Suckle, Stephen Jones, Wesley Coller, Geoff Johns dan Rebecca Roven bertindak sebagai executive producer.

Baca Juga: Gal Gadot Tampil Keren Dalam Foto Terbaru Wonder Woman

Perlu diketahui bahwa proyek film Wonder Woman ini akan menceritakan origin story dari sang tokoh utama. Kita mungkin tidak akan melihat ketangguhan sang putri amazon seperti yang tergambar dalam Batman v Superman. Namun film ini akan lebih banyak menceritakan perjalanan karakter ini dari masa kecil sehingga menjadi pejuang tangguh. Para penggemar akan melihat bagaimana dia dibesarkan oleh sang ratu Hippolyta (Connie Neilsen), kemudian berlatih di bawah bimbingan Antiope (Robin Wright) dan Menalippe (Lisa Loven Kongsli).

Baca Juga:  Pemenang Baeksang Arts Awards 2025 : Film Korea Menuai Penghargaan Bergengsi

Film ini akan dirilis pada tanggal 23 Juni 2017. Selain itu film-film berbasis komik DC yang akan rilis adalah  Suicide Squad pada 5 Agustus 2016, Justice League Part 1 pada 17 November2017, The Flash pada 23 Maret 2018, Aquaman pada 27 Juli 2018, Shazam pada 5 april 2019, Justice League Part 2 pada 14 Juni 2019;Cyborg pada 3 April 2020 serta Green Lantern Corps pada 19 Juni 2020.

Tags: Berita FilmdcWarner BrosWonder Woman
Previous Post

Colin Firth Muncul Dalam Foto Set Kingsman: The Golden Circle

Next Post

Batman Jadi Villain di Suicide Squad?

Related Posts

Return to Silent Hill
Barat

Film “Return to Silent Hill” Siap Hantui Layar Lebar, Diadaptasi Langsung dari Game Horor Legendaris!

13/05/2025
James Gunn
Action

Jelang Tayang Film Superman, James Gunn Bocorkan Proyek Rahasia DCU Terbaru

13/05/2025
Reptilia
Barat

Mikey Madison Siap Bintangi Film “Reptilia” Usai Menang Oscar Lewat “Anora”

13/05/2025
F1
Barat

Brad Pitt Siap Tancap Gas dalam Film Balapan Spektakuler “F1”

13/05/2025
Next Post
Batman Suicide Squad

Batman Jadi Villain di Suicide Squad?

Unfortunately, an error occurred:

Popular 24 Hours

  • Traveloka CGV

    Sebelum Nonton, Kenali Dulu Ragam Kelas di Bioskop CGV

    29908 shares
    Share 11963 Tweet 7477
  • 10 Film dengan Konten Dewasa yang Bisa Kamu Tonton di Netflix (US)

    21418 shares
    Share 8567 Tweet 5355
  • Jelang Tayang Film Superman, James Gunn Bocorkan Proyek Rahasia DCU Terbaru

    402 shares
    Share 161 Tweet 101
  • 10 Superhero Marvel & DC Heroes Dengan Kekuatan Superpower yang Hampir Sama

    433 shares
    Share 173 Tweet 108
  • Ini Dia Daftar Lagu yang Resmi Jadi Soundtrack Film Suicide Squad

    624 shares
    Share 250 Tweet 156
Cinemags

© 2021 - 2025 Cinemags

Information

  • About Us
  • Advertise
  • Privacy Policy
  • Contact Us

Follow Us

No Result
View All Result
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop

© 2021 - 2025 Cinemags