Tiga bintang pop terbesar saat ini telah bergabung untuk soundtrack Charlie’s Angels yang akan datang. Ariana Grande, Miley Cyrus dan Lana Del Rey telah bergabung untuk single utama dari soundtrack Charlie’s Angels terbaru. Dirilis oleh Republic Records, mereka juga telah meluncurkan video music untuk lagu berjudul Don’t Call Me Angel tersebut.
Lagu ini ditulis oleh Alma-Sofia Miettinen, Grande, Ilya Salmanzadeh, Del Rey, Max Martin, Cyrus dan Savan Kotecha. Sedangkan video musik Don’t Call Me Angel yang disutradarai oleh Hannah Lux Davis ini juga menampilkan cameo dari Elizabeth Banks sebagai Susan Bosley.
Film ini merupakan adaptasi baru dari serial TV 70-an dengan dibintangi oleh Kristen Stewart (Personal shopper), Naomi Scott (Power Rangers), dan Ella Balinska (A Modern Tale) dengan sutradara Elizabeth Banks berperan sebagai Bosley baru, perantara untuk para Angels dan majikan mereka, Charlie. Namun, dalam versi baru ini, Charlie’s Angels telah mendunia sebagai layanan keamanan dan intelijen independen, ”masing-masing dengan timnya sendiri dan dipimpin oleh Bosley yang berbeda.
Skenarionya disusun oleh Elizabeth Banks dari sebuah naskah yang ditulis oleh Evan Spiliotopoulos dan David Auburn. Para pemeran lain dari film ini adalah Noah Centineo (To All the Boys I’ve Loved Before), Jonathan Tucker (Westworld), Sam Claflin (Adrift) serta Patrick Stewart, Djimon Hounsou, dan Banks sendiri yang semuanya dilaporkan memainkan peran sebagai “Bosley” dalam proyek ini.
Dalam film ini Townsend Agency (organisasi para Angels) telah “go international” dengan berbagai tim Angels di berbagai belahan dunia. Hal ini semakin memperkuat pernyataan Kristen Stewart sebelumnya yang mengatakan bahwa reboot ini akan menampilkan lebih dari tiga karakter Angels.
Film reboot ini mengambil premis tentang, Townsend Agency yang merupakan layanan keamanan dan intelijen di seluruh dunia dan memiliki tim di seluruh penjuru planet ini. Sedangkan untuk kisahnya akan fokus pada salah satu tim dan generasi agen Angels terbaru.