Ridley Scott dikabarkan telah memilih Vanessa Kirby sebagai pemeran utama wanita untuk menjadi lawan main dari Joaquin Phoenix di Kitbag. Kirby akan menggantikan Jodie Comer dalam film tersebut, yang barusaja meninggalkan proyek tersebut karena konflik penjadwalan. Film biografi, yang akan menceritakan kisah pemimpin Prancis Napoleon Bonaparte tersebut akan tayang di AppleTV+.
Karakter yang akan diperankan oleh Kirby adalah Josephine de Beauharnais, yang merupakan istri pertama Napoleon. Keduanya akhirnya bercerai karena ketidakmampuan Josephine untuk melahirkan anak, faktor yang paling penting dalam upaya Napoleon untuk memiliki ahli waris. Kitbag diatur untuk mengeksplorasi hubungan dan polemik antara keduanya, serta kebangkitan pemimpin Prancis di bidang politik dan militer.
Disutradarai oleh Scott, Kitbag digambarkan sebagai “pandangan otentik dan pribadi tentang asal-usul Napoleon dan kebangkitannya yang cepat dan kejam untuk menjadi poenguasa, dilihat melalui prisma hubungannya yang adiktif dan sering tidak stabil dengan istrinya dan cinta sejatinya, Josephine. Film ini juga akan menghadirkan berbagai pertempuran terkenal Napoleon, ambisinya yang tak kenal lelah, dan sebagai pemimpin militer dan visioner perang yang luar biasa.
Penjelasan singkat tentang cerita film tersebut berbunyi sebagai berikut.
“Pandangan orisinal dan pribadi tentang asal-usul Napoleon dan kebangkitan-nya yang cepat dan kejam menjadi penguasa, dilihat melalui prisma hubungannya yang adiktif dan sering berubah-ubah dengan sang istri dan cinta sejatinya, Josephine.”
Vanessa Kirby baru-baru ini tampil memukau di film Pieces of a Woman tahun lalu. Dia sebelumnya telah tampil dalam banyak film yang cukup beragam selama beberapa tahun terakhir, seperti sebagai peran pendukung di Everest, Mission: Impossible – Fallout, Hobbs & Shaw, dan The World to Come. Film terbarunya adalah The Son karya Florian Zeller, di mana Kirby akan tampil bersama Hugh Jackman, Laura Dern, dan Anthony Hopkins. Kirby juga tidak asing dengan kisah keluarga kerajaan, setelah memerankan Putri Margaret dalam dua musim pertama serial Netflix, The Crown.
Kitbag adalah proyek terbaru dari Ridley Scott, setelah sebelumnya ia cukup sibuk akhir-akhir ini. Tahun lalu Scott merilis The Last Duel dan House of Gucci yang digaang akan masuk dalam nominasi Academy Awards. Dia juga dikabarkan sedang mempersiapkan sekuel Gladiator, yang akan mengikuti kisah Lucius, putra Lucilla yang di film pertama diperankan oleh Connie Nielsen.