AMC telah merilis trailer resmi pertama untuk serial mereka yang berjudul Interview with the Vampire. Adaptasi serial televisi dari novel terkenal Anne Rice ini dibintangi oleh alumni Game of Thrones, Jacob Anderson sebagai Louis de Pointe du Lac saat ia menceritakan kisah hidupnya yang luar biasa kepada jurnalis Daniel Molloy (Eric Bogosian). The Interview with the Vampire akan tayang perdana di AMC dan AMC+ pada 2 Oktober 2022.
Trailer tersebut mengikuti kisah Louis, seorang pengusaha di New Orleans pada tahun 1910. Menjalani kehidupan mewah, dia tidak menyadari bahwa dia adalah target dari pengisap darah Lestat de Lioncourt (Sam Reid). Tapi kemudian Louis segera mengetahui kebenarannya dan seperti yang kita ketahui ia juga berubah menjadi seorang vampir.
Cerita dimulai di masa sekarang, di mana vampir berusia berabad-abad Louis de Pointe du Lac menceritakan hidupnya kepada seorang reporter, dimulai ketika Lestat de Lioncourt mengubahnya menjadi vampir sebelum memasuki kehidupan mereka bersama.
Ditulis oleh Anne Rice, Interview with the Vampire awalnya diterbitkan pada tahun 1976. Rice kemudian menjadi penulis skenario untuk adaptasi film 1994 yang disutradarai oleh Neil Jordan. Film ini mengikuti Lestat (Tom Cruise) dan Louis (Brad Pitt), yang dimulai dengan transformasi Louis menjadi vampir oleh Lestat pada tahun 1791 dan berpuncak di mana mereka “merubah” seorang gadisberusia 10 tahun (Kirsten Dunst) menjadi vampir. Kisah itu diceritakan di masa sekarang oleh Louis kepada seorang reporter yang mewawancarainya. Christian Slater, Antonio Banderas, dan Stephen Rea juga membintangi film tersebut.
Kemudian pada tahun 2002, Warner Bros. merilis sekuel yang berjudul Queen of the Damned, tanpa menghadirkan kembali Tom Cruise dan Brad Pitt, namun film tersebut kurang berhasil menghibru para penggemar film horor. Sejak itu ada banyak upaya untuk membuat film baru berdasarkan novel vampir Rice, tetapi tidak ada proyek yang mampu terwujud selama bertahun-tahun.
Interview with the Vampire adalah buku pertama dari seri novel Anne Rice yang bertajuk The Vampire Chronicles. Buku-buku lain dalam seri ini termasuk The Vampire Lestat, Queen Of The Damned, dan Tale Of The Body.