Netflix telah merilis trailer resmi untuk film dokumenter Taylor Swift, Miss Americana, yang menampilkan pandangan mendalam ke dalam kehidupan profil tinggi artis global pemenang penghargaan itu ketika dia akhirnya menggunakan suaranya dengan cara yang benar-benar baru. Docufilm yang disutradarai Lana Wilson ini ditayangkan perdana di dunia pada 23 Januari di 2020 Sundance Film Festival dan akan tersedia untuk streaming di Netflix dan di bioskop terpilih pada 31 Januari ini.
Taylor Swift: Miss Americana adalah sajian tanpa filter dan mengungkapkan emosi pada salah satu seniman paling ikonis di zaman kita selama masa transformasi dalam hidupnya ketika dia belajar untuk merangkul perannya tidak hanya sebagai penulis lagu dan penyanyi tetapi sebagai seorang wanita yang memanfaatkan penuh kekuatan suaranya.
Tidak jelas apakah film dokumenter itu juga akan menampilkan lagu-lagu lama Swift dari enam album pertamanya atau tidak karena dia terseret dalam perselisihan publik tahun lalu dengan mantan labelnya Big Machine dan Scooter Braun, yang saat ini memiliki kepemilikan penuh dari karya-karyanya. Sebelumnya Swift menggunakan akun Twitter untuk mengungkap pernyataan pribadi, meminta penggemarnya membujuk Big Machine dan Braun untuk memungkinkan Netflix menggunakan lagu-lagu hit lamanya pada film dokumenter tersebut.
Taylor Swift pertama kali mencuri perhatian pada tahun 2006 ketika ia meluncurkan album debut yang menempati posisi nomor lima di tangga album Billboard 200 A.S. selama 157 minggu. Sejak itu, Swift telah merilis tujuh album pemenang penghargaan yang terdiri dari Fearless, Speak Now, Red, 1989, dan yang terbaru Lover, yang telah terjual lebih dari 500.000 kopi selama minggu pertama. Setelah 15 tahun berkarya dan mendapatkan 10 Grammy Awards dan segudang lagu-lagu hit yang tak terhitung, Swift kini telah menjadi nama besar di industri musik dan menjadi sensasi di seluruh dunia.