Cinemags
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop
No Result
View All Result
Cinemags
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop
No Result
View All Result
Cinemags
No Result
View All Result

Tom Holland Lakukan Aksi Akrobatik di Behind the Scene Spider-Man: Homecoming

by admin
August 29, 2016
in News
Reading Time: 3 mins read
A A
0
Tom Holland Spider-Man
Share on FacebookShare on Twitter

Tom Holland Spider-Man

Beberapa bulan lalu Tom Holland pernah menyemarakkan dunia maya dengan foto selfie dirinya sebagai Spider-Man. Foto tersebut kemudian diikuti dengan sejumlah gambar kegiatan shooting Spider-Man: Homecoming yang memperlihatkan secara jelas wujud dari Spider-Man versi Tom Holland ini. Baru-baru ini, Tom Holland kembali menggungah aksinya di balik pembuatan film Spider-Man: Homecoming. Ia terlihat sedang memperagakan aksi akrobatik yang sebelumnya dilakukan oleh sang instruktur.

@chrishemsworth and @bobbydazzler84 beat that!

A video posted by ✌️ (@tomholland2013) on Aug 27, 2016 at 6:16pm PDT

Selain aksi Tom Holland di atas, sebuah video lainnnya juga diunggah oleh sang sutradara yaitu Jon Watts. Dalam video yang diunggahnya melalui media sosial Instagram ini terlihat Tom Holland sedang duduk di set yang penuh dengan green screen. Ada hal yang menarik yaitu bayangan di belakang Holland yang sepertinya mengindikasikan aksi sang villain.

Tom + spooky shadow

A video posted by Jon Watts (@jnwtts) on Aug 26, 2016 at 8:42pm PDT

Baca juga: Anthony Russo Anggap Spider-Man: Homecoming akan Jadi Film Spider-Man Terbaik

Tentang Spider-Man: Homecoming

Spider-Man Homecoming akan dibintangi oleh Tom Holland yang berperan sebagai Peter Parker dan Marisa Tomei yang akan berperan sebagai Bibi May, serta Michael Keaton yang diplot sebagai seorang villain bernama Vulture. Seorang musuh baru juga akan muncul yaitu The Tinkerer atau Phineas Mason yang akan diperankan oleh Michael Chernus (Orange Is the New Black).  Beberapa aktor juga baru bergabung dalam proyek ini, seperti Donald Glover, Kenneth Choi, Jona Xiao dan Michael Barbieri.

Sedangkan kursi sutradara proyek film ini akan diduduki oleh Jon Watts (Cop Car) yang akan mengarahkan film ini berdasarkan naskah yang ditulis oleh John Francis Daley dan Jonathan Goldstein. Kevin Feige dan Amy Pascal akan bertindak sebagai produser dari proyek kerjasama Marvel dan Sony ini.

Baca Juga:  Johnny Depp Akan Bintangi Adaptasi Film The Master and Margarita

Homecoming merupakan judul dari komik The Amazing Spider-Man #252 yang dirilis pada tahun 1984. Komik yang ditulis oleh Tom DeFalco dan diilustrasikan oleh Ron Frenz ini memiliki storyline yang berkisah tentang kembalinya Peter Parker ke kota New York setelah mendapatkan kostum Venom dari kejadian Secret Wars. Kostum venom dari kisah Homecoming ini mungkin tak akan muncul di reboot film Spider-Man, mengingat nantinya Sony akan membuat film solo tentang Venom.

Spider-Man: Homecoming akan dirilis pada tanggal 7 Juli 2017.

Tags: Berita Filmspiderman homecomingTom Holland
Previous Post

Inilah Bocoran Galeri Foto Cast Ghost in the Shell

Next Post

Lihat Galeri Foto Para Karakter Utama di Film Rogue One: A Star Wars Story

Related Posts

Menghadapi Kekuatan Alam: 10 Film Bencana Terbaik Sepanjang Masa
Barat

Menghadapi Kekuatan Alam: 10 Film Bencana Terbaik Sepanjang Masa

10/01/2026
Will Arnett Resmi Gantikan David Harbour di Proyek Film Behemoth! Karya Tony Gilroy
Action

Will Arnett Resmi Gantikan David Harbour di Proyek Film Behemoth! Karya Tony Gilroy

09/01/2026
Tangled
Anak dan keluarga

Disney Resmi Umumkan Pemeran Rapunzel dan Flynn Rider untuk Tangled Versi Live-Action

09/01/2026
Recovery Agent
Action

Gal Gadot Jadi Agen Pemburu Harta Karun di Film Petualangan Baru dari Paramount

09/01/2026
Next Post
Foto Rogue One

Lihat Galeri Foto Para Karakter Utama di Film Rogue One: A Star Wars Story

[elfsight_youtube_gallery id="2"]

Popular 24 Hours

  • Traveloka CGV

    Sebelum Nonton, Kenali Dulu Ragam Kelas di Bioskop CGV

    31469 shares
    Share 12587 Tweet 7867
  • Review Film Inheritance

    609 shares
    Share 244 Tweet 152
  • Disney Resmi Umumkan Pemeran Rapunzel dan Flynn Rider untuk Tangled Versi Live-Action

    405 shares
    Share 162 Tweet 101
  • Menghadapi Kekuatan Alam: 10 Film Bencana Terbaik Sepanjang Masa

    401 shares
    Share 160 Tweet 100
  • Gal Gadot Jadi Agen Pemburu Harta Karun di Film Petualangan Baru dari Paramount

    404 shares
    Share 162 Tweet 101
Cinemags

© 2021 - 2025 Cinemags

Information

  • About Us
  • Advertise
  • Privacy Policy
  • Contact Us

Follow Us

No Result
View All Result
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop

© 2021 - 2025 Cinemags