Beberapa hari yang lalu terungkap bahwa beberapa bintang NBA dan WNBA telah bergabung dengan mega bintang NBA, LeBron James dalam sekuel live-action/animasi yang pernah dibintangi oleh Michael Jordan dan Bugs Bunny, Space Jam. Dan kini melalui James sendiri terungkap bahwa Space Jam 2 telah mulai melakukan proses pengambilan gambar.
LeBron James mengumumkan dimulainya proses produksi di Twitter dengan pesan yang cukup menyentuh.
“Man, this really just hit me! I’m really shooting Space Jam 2!! This is so surreal and doesn’t even make sense to me! Where I come from man and what I saw growing up this doesn’t add up to me! I’m truly grateful and beyond blessed. This is CRAZINESS.”
Seperti diungkapkan di atas, lawan main James adalah bintang NBA dan WNBA seperti Anthony Davis dari Los Angeles Lakers, Damian Lillard dari Portland Trail Blazers, Chris Paul dari Houston Rockets, bintang Golden State Warriors Klay Thompson, Legenda WNBA Diana Taurasi, dan duo Los Angeles Sparks, Nneka dan Chiney Ogwumike. Bintang Star Trek: Discovery dan The Walking Dead, Sonequa Martin-Green akan bergabung dengan semua bintang bola basket ini dan dikatakan akan memerankan istri James.
Disutradarai oleh Terence Nance (Acts of Flyness), proyek ini akan diproduseri oleh sutradara Black Panther, Ryan Coogler (Creed, Fruitvale Station).
Bisa dipastikan sekuel ini akan mengambil jalan cerita yang sama dengan Space Jam pertama dan melemparkan LeBron James ke dalam permainan basket dengan karakter Looney Tunes sebagai rekan satu timnya. Bagi mereka yang mungkin tidak tahu, Space Jam asli menampilkan karakter Looney Tunes klasik seperti Bugs Bunny dan Daffy Duck.
Dirilis pada tahun 1996, Space Jam pertama dibintangi oleh mega bintang NBA kala itu, Michael Jordan. Dia bekerja sama dengan para anggota/tokoh kartun Looney Tunes untuk memainkan permainan bola basket di arena intergalaksi. Film ini menghasilkan $ 230 juta di seluruh dunia dan tetap menjadi film bola basket terlaris sepanjang masa.