Akhirnya proyek reboot dari franchise The Texas Chainsaw Massacre dari Legendary entertainment telah mendapatkan nahkodanya. Duo Ryan dan Andy Tohill telah dikontrak untuk mengarahkan reboot dari film/franchise yang diperkenalkan oleh Tobe Hooper pada tahun 1974 tersebut. Film ini akan menjadi proyek besar duo sutradara tersebut setelah melakukan debut mereka melalui film The Dig pada tahun 2018 yang lalu.
Franchise The Texas Chain Saw Massacre berpusat pada kisah Leatherface dan keluarga anehnya, yang meneror pengunjung tidak bersalah yang memasuki tanah mereka di pedesaan Texas yang terisolasi. Film aslinya disutradarai oleh Tobe Hooper (Poltergeist) dan dirilis pada tahun 1974. Franchise ini telah menelurkan total delapan film dengan film terbaru yang merupakan sebuah prekuel di tahun 2017 berjudul Leatherface. Franchise ini pernah menampilkan para pemeran yang cukup mencuri perhatian termasuk Matthew McConaughey, Renee Zellweger, Viggo Mortensen, dan Dennis Hopper, franchise film ini telah meraup lebih dari $ 235 juta di seluruh dunia.
Reboot ini akan diproduseri oleh Fede Alvarez, yang dikenal karena mengarahkan Don’t Breathe dan Evil Dead(2013), bersama dengan Rodolfo Sayagues melalui perusahaan Bad Hombre. Untuk sementara ini detail plot untuk proyek film ini masih dirahasiakan oleh pihak studio