Cinemags
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop
No Result
View All Result
Cinemags
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop
No Result
View All Result
Cinemags
No Result
View All Result

Poster-Poster Karakter Addams Family Telah Diluncurkan

by Kent
August 1, 2019
in Movies, News
Reading Time: 1 min read
A A
0
Share on FacebookShare on Twitter

Poster karakter baru untuk film versi animasi dari The Addams Family telah dirilis oleh pihak MGM dan United Artists Releasing. Anda dapat melihat sosok karakter favorit seperti Morticia, Gomez, Wednesday dan Pugsley Addams, demikin pula karakter lain seperti Uncle Fester and Grandmama, Lurch, Cousin Itt serta Thing dalam poster-poster unik ini.

Berdasarkan kreasi terkenal dari Charles Addams, komedi aksi animasi ini akan mengikuti keluarga Addams yang hidupnya mulai berantakan ketika mereka berhadapan dengan pembawa acara reality-TV yang licik sambil juga mempersiapkan keluarga besar mereka untuk datang ke sebuah perayaan besar.

Conrad Vernon (Shrek 2, Monsters vs. Aliens, Madagascar 3: Europe’s Most Wanted) dan Greg Tiernan (Thomas & Friends, Day of the Diesels) mengarahkan The Addams Family dengan dukungan sejumlah artis yang mengisi suara proyek ini, seperti Oscar Isaac (Star Wars: The Last Jedi, Annihilation) sebagai Gomez Addams, Charlize Theron (Atomic Blonde, Mad Max: Fury Road) sebagai Morticia Addams, Chloë Grace Moretz (The Miseducation of Cameron Post, If I Stay) sebagai Wednesday Addams, Finn Wolfhard (It, Netflix’s Stranger Things) sebagai Pugsley Addams, Nick Kroll (Big Mouth, Sing) sebagai Uncle Fester, Bette Midler (Hocus Pocus, Beaches) sebagai Grandmama, Elsie Fisher (Eighth Grade) sebagai Margaux, dan Allison Janney (I, Tonya) sebagai Margaux Needler.

Morticia adalah sosok yang mengabdikan diri untuk suami dan anak-anaknya. Gomez, menyeramkan dan sangat jatuh cinta dengan istrinya, sangat antusias dengan skema mengerikan apa pun yang telah dia buat. Wednesday adalah seorang gadis remaja yang cerdas dan menyeramkan dengan kepang panjang serta kecerdasan yang mematikan. Pugsley, adalah seorang bocah 10 tahun yang menikmati segala jenis kejahatan mengerikan yang bisa dia temukan. Fester adalah paman yang senang dan suka membuat kekacauan. Grandmama adalah nenek yang terpesona dengan cucu-cucunya yang menikmati kue-kue berbentuk aneh seperti kelelawar dan tengkorak. Sedangkan Margaux Needler adalah ratu makeover reality TV yang jahat.

Baca Juga:  Michael Bay Kembali ke Franchise Transformers
Tags: Berita FilmPoster KarakterThe Addams Family
Previous Post

Lupita Nyong’o Menghajar Zombie di Red Band Trailer Little Monsters

Next Post

Proyek Terbaru Olivia Wilde Menimbulkan Perang Penawaran Antar Studio

Related Posts

Chris Pratt dan Taylor Kitsch Reuni di Spin-Off Intens ‘The Terminal List: Dark Wolf’
Drama

Film Sore: Istri dari Masa Depan, Duet Dion Wiyoko dan Sheila Dara dalam Cerita Epik Romansa Fantasi, Siap Membuat Penonton Tercengang! Tayang Mulai 10 Juli 2025 di Bioskop

03/07/2025
F1
Action

Sukses di Box Office, Sekuel Film ‘F1’ Siap Melaju ke Layar Lebar

03/07/2025
The Cat in the Hat
Anak dan keluarga

Warner Bros. Hadirkan The Cat in the Hat Terbaru, Bill Hader Jadi Pengisi Suara Utama

03/07/2025
Bison
Action

David Dastmalchian Resmi Perankan M. Bison di Reboot Film ‘Street Fighter’

03/07/2025
Next Post
Proyek Terbaru Olivia Wilde Menimbulkan Perang Penawaran Antar Studio

Proyek Terbaru Olivia Wilde Menimbulkan Perang Penawaran Antar Studio

Unfortunately, an error occurred:

Popular 24 Hours

  • Ice Road: Vengeance

    Liam Neeson Kembali Beraksi dalam Trailer Perdana Ice Road: Vengeance

    461 shares
    Share 184 Tweet 115
  • Sebelum Nonton, Kenali Dulu Ragam Kelas di Bioskop CGV

    30321 shares
    Share 12128 Tweet 7580
  • Sepuluh Serial Televisi yang Banyak Mengandung Konten Seksual

    5464 shares
    Share 2186 Tweet 1366
  • Michael Bay Kembali ke Franchise Transformers

    405 shares
    Share 162 Tweet 101
  • Sinopsis dan Daftar Pemain Film Made in Bali

    460 shares
    Share 184 Tweet 115
Cinemags

© 2021 - 2025 Cinemags

Information

  • About Us
  • Advertise
  • Privacy Policy
  • Contact Us

Follow Us

No Result
View All Result
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop

© 2021 - 2025 Cinemags